Festival Kota Tua Warisan Sang Waktu, Hi. Alwi: Bagi Saya Warisan Wali Kota

oleh -15 Dilihat
oleh
festival
habari.id

HABARI.ID, DEKOT I Sampai dengan saat ini event yang digelar Pemerintah Kota Gorontalo, yakni Festival Kota Tua masih berpolemik.

Kali ini kritikan Anggota DPRD Kota Gorontalo dari Fraksi PAN DPRD Kota Gorontalo, yang juga Ketua Komisi B DPRD Kota Gorontalo, Hi. Alwi Podungge.

banner 468x60

Hi. Alwi tegaskan Senin (09/10/2023) bahwa pelaksanaan Festival Kota Tua oleh Pemerintah Kota Gorontalo, sangat tidak tepat di tengah kondisi Kota Gorontalo yang lagi sulit.

“Festival Kota Tua, Warisan Sang Waktu, judul itu ya. Bagi saya, Festival Kota Tua Warisan Pak Wali,” ungkap Hi. Alwi sambil tertawa.

Tidak hanya itu saja tegas Hi. Alwi, dimana dirinya mengutuk kera pelaksanaan festival Kota Tua tersebut.

“Artinya begini, apa yang harus kita pamerkan pada event tersebut. Kalau pelaksanaan infrastrukturnya sudah selesai, tentu itu sangat oke ..,”

“Jangan hanya menutupi kekurangan pelaksanaan pekerjaan infrastruktur yang tidak jalan, lantas menggelar kegiatan yang seakan mengalihkan perhatian ..,”

“Padahal pada dasarnya kita ketahui bersama, bahwa daerah baik pemeritah dan masyarakat dalam kondisi sulit ekonomi,” terangnya.

Ia ungkapkan bukan hanya DPRD Kota Gorontalo saja mengkritik event tersebut, tetapi beberapa hari sebelumnya sudah ada demo terkait Festival Kota Tua.

“Saran saya, jika ingin menggelar kegiatan besar seperti festival Kota Tua, ada baiknya diselesaikan dulu pelaksanaan infrastruktur di kawasan itu,” tegasnya.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di