HABARI.ID – Akses jalan Kecamatan Taluditi, Kabupaten Pohuwato dan Kecamatan Tolinggula,Kabupaten Gorontalo Utara menjadi perhatian serius dari pembicaraan Bupati Gorontalo Utara (Gorut), Thariq Modanggu saat bertemu Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, Kamis, (24/11/2022).
Kedua kepala daerah tersebut bertemu dalam agenda rapat koordinasi dalam rangka integritas penanganan infrastruktur jalan Taluditi-Tolinggula di aula kantor bupati Pohuwato yang turut dihadiri Kepala Balai Jalan Provinsi Gorontalo, Kadis PUPR Provinsi Gorontalo, unsur Dinas Perhubungan Provinsi Gorontalo, unsur Dinas Kehutanan Provinsi serta OPD terkait dua daerah.
Bupati Saipul menyampaikan pertemuan itu memiliki nilai strategis bagi kedua daerah yang salah satunya akan fokus pada pembahasan kelanjutan pembangunan jalan ruas Tolinggula-Taluditi-Marisa IV.
“Kelanjutan jalan ini sudah lama terhenti dan kami berterima kasih hal ini digagas kembali agar lahir kesepahaman bersama serta strategi percepatan kedepan. Hari ini pun kami mengundang balai jalan, kadis kehutanan dan lingkungan hidup, serta PUPR Provinsi Gorontalo untuk menginformasikan perkembangan jalan strategis tersebut,” jelas Saipul.
Sementara itu, Bupati Gorut, Thariq Modanggu menjelaskan pertemuan itu adalah bukti respon yang luar biasa dari Bupati Pohuwato untuk kepentingan kedua daerah juga Untuk Provinsi Gorontalo.
“Ini terutama terkait ruas jalan taluditi dan Tolinggula yang kurang lebih 60 KM lagi belum tersambung, semoga saja hal ini bisa terealisasi,” terang Thariq.
“Kedua daerah ini akan diuntungkan dengan terbukanya akses jalan tersebut yang diakui jalur darat semakin dekat antara kedua daerah ini. Untuk kerja sama dua daerah kami sangat setuju sekali, Insyallah berharap bisa ada pertemuan lanjutan di Kabupaten Gorut,” pungkasnya. (Mg/habari.id)