Buka FPDL 2024, Sandiaga Uno : Sejarah Danau Limboto Layak di Filmkan

oleh
oleh

HABARI.ID, LIMBOTO – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Rebublik Indonesia, Sandiaga Salahuddin Uno didampingi Penjabat Gubenur dan Bupati Gorontalo resmi membuka Festival Pesona Danau Limboto (FPDL) 2024 di kawasan Pentadio Resort Limboto, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo. Sabtu (23-6) malam.

Dalam sambutannya, Sandiaga mengatakan, ada banyak nilai edukasi yang bisa didapatkan dari perhelatan event akbar ini. Mulai dari pengetahuan asal muasal dan legenda Danau Limboto yang menjadi tempat perdamaian, hingga disebut sebagai tanah perjanjian. Danau Limboto dinilai sangat layak untuk terus diangkat menjadi kearifan lokal dan inspirasi bangsa.

banner 468x60

“Ini bisa diangkat dalam sebuah film. Karena ada juga sub sektor, film pendek, durasi 10-15 menit dan dimasukan dalam festival film pendek yang digagas setiap bulannya hasil kreasi anak-anak muda Gorontalo, ” tandasnya. (Mg/habari.id)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60