Berikut Calon Kuat Ketua Baru Komwil VI APEKSI

oleh -45 Dilihat
oleh
komwil
Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat APEKSI, Bima Arya Sugiarto, Wakil Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat APEKSI, Bidang Pemerintahan dan Otonomi, Marten Taha, foto bersama dengan pengurus dan anggota Komwil VI peserta Musyawarah ke IX.

HABARI.ID I Musyawarah ke IX Komwil (Komisariat Wilayah) VI APEKSI (Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia), Sabtu (10/04/2021) di Kota Gorontalo akan menjadi sejarah.

Pasalnya, momentum berharga dalam rangkaian kegiatan akbar musyawarah Komwil VI APEKSI ini, akan memilih seorang Ketua baru Komwil VI APEKSI.

banner 468x60

Dari 17 Wali Kota regional VI, ada sekitar lima nama yang menguat dipermukaan dan berpotensi sebagai calon Ketua Baru Komisariat Wilayah VI APEKSI.

Lima nama itu masing-masing, Wali Kota Tidore, Wali Kota Makassar, Wali Kota Palu, Wali Kota Bitung dan Wali Kota Tomohon.

Lima Wali Kota ini memiliki kekuatan, untuk maju dalam pemilihan Ketua Baru Komisariat Wilayah VI APEKSI. Sebab memenuhi syarat, salah satunya masa jabatan mereka sebagai Wali Kota yang masih panjang.

Sementara sisanya 12 Wali Kota lain, tidak bisa mengikuti kompetisi atau pemilihan Ketua Baru, karena masa jabatan mereka tidak lama lagi berakhir.

Wakil Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat APEKSI, Bidang Pemerintahan dan Otonomi, Marten Taha, juga Wali Kota Gorontalo akui, bahwa masa jabatan menjadi salah satu syarat untuk maju sebagai calon ketua Komwil.

“Kalau sisa masa jabatan sebagai Wali Kota tinggal satu tahun bagi peserta Muskomwil, maka bersangkutan otomatis dinyatakan tidak memenuhi syarat,” ungkapnya.

Lain lagi dikatakan Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat APEKSI, Bima Arya Sugiarto, juga Wali Kota Bogor, bahwa pemilihan ketua itu selalu mengedepankan kekeluargaan.

“Dalam pemilihan Ketua Baru baik itu Komwil atau Pusat APEKSI, selalu mengedepankan kekeluargaan dan musyawarah, meski pada akhirnya pemilihan itu akan aklamasi ..,”

“Siapapun yang menjadi ketua baru pada wilayah VI APEKSI ini, semoga bisa membawa organisasi lebih baik kedepan,” singkatnya.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan