Baznas dan Perkim Berkolaborasi Demi Kebutuhan Masyarakat

oleh
masyarakat
Ketua Baznas Kota Gorontalo, H. Marzuki Pakaya dan Kadis Perkim Kota Gorontalo, Heru Zulkifli Thalib, saat menandatangani dokumen kerjasama program kegiatan.
banner 468x60

HABARI.ID, KOTA GORONTALO I Kebutuhan masyarakat khususnya untuk tempat tinggal yang layak, terus dipenuhi Pemerintah Kota Gorontalo melalui berbagai program kegiatan.

Tidak terkecuali kolaborasi program kegiatan yang dilakukan Baznas (Badan Amil Zakat Nasional) Kota Gorontalo, dengan Dinas Perkim Kota Gorontalo melalui program BSRS (Bantuan Stimulan Rumah Swadaya) yang ditandai dengan penandatanganan dokumen kerjasama Jumat (10/12/2021).

Ketua Baznas Kota Gorontalo, H. Marzuki Pakaya jelaskan kepada Habari.Id bahwa tujuan dari kerjasama ini untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di Kota Gorontalo, untuk mendapatkan bantuan rumah layak huni.

“Baznas Kota Gorontalo seperti kita ketahui bersama, memiliki program kegiatan yang kami sebut Ruhyanisa atau Rumah Layak Huni dan Sanitasi, demikian pula dengan Dinas Perkim Kota Gorontalo, inilah yang kami kerjasamakan ..,”

“Ada sekitar 30 unit rumah, yang kami rencanakan pada tahun anggaran 2022 akan datang bersama Dinas Perkim Kota Gorontalo. Selain itu, program kegiatan ini tidak memberikan dampak buruk terhadap program Ruhyanisa,” ungkapnya.

Sementara itu, Kadis Perkim Kota Gorontalo Heru Zulkifli Thalib katakan, kolaborasi program yang diperkuat dengan penandatanganan kerjasama ini, sejalan dengan program Pemerintah Kota Gorontalo.

“Kami berterima kasih kepada Pemerintah Kota Gorontalo, yang terus mendukung program kegiatan dijalankan oleh Dinas Perkim Kota Gorontalo. Kami menargetkan program yang kami kerjasamakan dengan Baznas Kota Gorontalo ini, berjalan dengan lancar ..,”

“Sehingga, bisa memenuhi kebutuhan masyarakat. Peran serta kelurahan dan kecamatan sangat penting, khususnya dalam pendataan penerima manfaat program kegiatan ini,” pungkasnya.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan