HABARI.ID, PILKADA I Barisan pertahanan dan penyerangan pasangan calon Gubernur Gorontalo Tonny Uloli dan Wakil Gubernur Gorontalo Marten Taha, di Kabupaten Gorontalo semakin kuat. Padahal baru dua hari sejak Jumat sampai dengan Sabtu (05/10/2024), pasangan nomor urut satu ini menggelar kampanye di daerah tersebut.
Hal ini terlihat dari jumlah dukungan masyarakat Kabupaten Gorontalo di beberapa kecamatan, yang secara suka rela bergabung dengan pasangan Pilgub tahun 2024 Tonny-Marten.
Seperti pada Sabtu (05/10/2024) masyarakat dari tiga kecamatan masing-masing Kecamatan Bongomeme, Batuda’a dan Kecamatan Dungaliyo memilih bergabung dan menjadi relawan Tonny-Marten.
Ribuan relawan dari tiga kecamatan tersebut tidak menunggu waktu lama, langsung dikukuhkan dan siap bergerak memenangkan pasangan calon Tonny Uloli dan Marten Taha, di Pilgub tahun 2024.
“Ribuan relawan yang Alhamdulillah telah dikukuhkan ini, bukan hanya menjadi garda terdepan untuk bisa memenangkan pasangan calon Tonny Uloli dan Marten Taha pada Pilgub tahun 2024 ..,”
“Akan tetapi lebih dari itu, dimana ribua relawan ini adalah orang-orang pilihan yang mengetahui lebih dekat kondisi masyarakat di setiap wilayah baik itu desa, kelurahan bahkan sampai tingkat RT/RW dan lingkungan ..,”
“Artinya, kedepan ketika Tonny dan Marten terpilih, mereka akan menjadi garda utama untuk menyampaikan bergai kebutuhan masyarakat disetiap wilayah, sehingga bisa tersentuh oleh program visi misi Tonny-Marten,” ujar Calon Gubernur Gorontalo.
Senada ditambahkan Calon Wakil Gubernur Gorontalo Marten Taha, bahwa tugas dari ribuan relawan tersebut tidak hanya sampai pada pemilihan kepala daerah dan wakil kepada daerah saja.
Kedepannya kata Marten Taha, mereka bisa bersinergi dengan aparat desa dan kelurahan untuk mendapatkan informasi terkait dengan kebutuhan masyarakat yang perlu ditangani secara cepat.
“Artinya, tidak serta merta kami membentuk relawan ini. Dimana seluruh relawan ini memiliki peran penting dan staregis, khususnya dalam menjawab kebutuhan masyarakat kedepan,” pungkas Marten.(bnk/habari.id).