244 Pencari Kerja Lolos Program Pemagangan Dalam Negeri 2023

oleh
banner 468x60

HABARI.ID, PEMPROV | Sebanyak 244 para pencari kerja dinyatakan lolos pada seleksi program pemagangan dalam negeri tahun 2023, Kamis (08/06/2023). Ratusan peserta magang itu bakal disebar ke 48 perusahaan oleh Dinas Tenaga kerja, ESDM dan Transmigrasi Provinsi Gorontalo selaku penyelenggara.

Kepala Bidang Ketenagakerjaan Dinas Tenaga kerja, ESDM dan Transmigrasi Provinsi Gorontalo Sabarudin Mario mengungkapkan program pemagangan tidak hanya menjadi langkah menurunkan angka pengangguran, tapi juga untuk mengasah Sumber Daya Manusia (SDM) dengan langsung terjun ke dunia kerja.

“Jumlah pendaftar pada pembukaan program magang bulan Mei lalu ada sekitar 591 orang dari kabupaten dan kota. Namun hanya 244 yang lolos. Mereka langsung akan terjun ke dunia kerja selama lima bulan ke depan setelah menerima pembekalan,” ungkap Sabarudin Mario.

Peserta magang bakal menerima pengganti transport setiap bulan yang kan disesuaikan dengan jumlah anggaran daerah, dari 244 itu sebanyak 130 akan diberi honor oleh APBD sedangkan 114 orang melalui APBN dengan jumlah sama Rp1.000.000 per bulan.

“Kegiatan magang dalam negeri ini bertujuan untuk mengasah, memberikan pengalaman dan menciptakan SDM berkualitas, harapannya agar seluruh peserta dapat mengikuti pelatihan secara serius supaya saat masuk ke dunia kerja sudah bisa langsung bekerja,” jelas Sabarudin.

Peserta program pemagangan dalam negeri harus mempu menyerap segala ilmu maupun keterampilan yang nantinya bakal diberikan pihak perusahaan maupun dari instruktur. Menurut Sabarudin, peserta bisa memungkinkan bakal direkrut oleh perusahaan yang terlibat.

“Yang penting pada dasarnya peserta magang dapat mengikuti seluruh persyaratan sesuai ketentuan magang, dan mengikuti apa yang menjadi arahan perusahaan maka sangat memungkinkan bisa diterima oleh perusahaan sebagai pegawai,” tandasnya. (dik/habari.id)

Baca berita kami lainnya di