Tahun Ini, Bendahara Pengelola Dana BOS Dapat Honor

oleh -166 Dilihat
oleh
Gubernur Rusli Habibie menyerahkan secara simbolis Dana BOS (foto : Diskominfo)

HABARI.ID | Tahun 2021 akan dikenang oleh bendahara pengelola dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) sebagai tahun yang membahagiakan. Pasalnya tahun ini untuk pertama kalinya bendahara BOS tingkat SMA, SMK, dan SLB di Provinsi Gorontalo mendapat honor atau gaji bulanan.

“Selama ini para bendahara BOS tidak menerima gaji, padahal mereka mengurus dana yang begitu banyak. Oleh karena itu tahun ini saya berikan mereka gaji Rp1 juta per bulan,” kata Gubernur Gorontalo Rusli Habibie di Alun-Alun Tilamuta, Kabupaten Boalemo, Minggu (25/4/2021).

banner 468x60

Kepedulian dan perhatian Gubernur itupun disambut suka cita oleh bendaraha pengelola dana BOS. Nurleni Ichsan, bendahara BOS SMA Negeri 1 Marisa Kabupaten Pohuwato, mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada Gubernur Rusli Habibie yang telah memperharikan nasib mereka.

Sementara itu berdasarkan penuturan Kadis Dikbudpora Provinsi Gorontalo Wahyudin Katili, jumlah dana BOS tingkat SMA, SMK, dan SLB pada tahun 2021 mencapai lebih kurang Rp75 miliar. Khusus untuk SMA Negeri 1 Marisa, dana BOS tahun 2021 mencapai Rp1,4 miliar.

“Kurang lebih tiga tahun para bendahara ini mengelola dana BOS, tapi tidak ada kompensasinya berupa honor. Alhamdulillah tahun ini pak Gubernur sudah mengalokasikan honor untuk bendahara yang sudah di SK kan,” tutupnya. (edm/habari.id)

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan