Syafrudin Siap Berkolaborasi Tingkatkan PBB

oleh -25 Dilihat
oleh
Habari.Id

HABARI.ID, DEKOT I Sebagai Anggota DPRD Kota Gorontalo, Syafrudin Djunaidi memberikan perhatian serius terhadap pencapaian PAD Kota Gorontalo, melalui pajak dan retribusi khususnya PBB (Pajak Bumi Bangunan).

Ia jelaskan, Kelurahan dan Kecamatan adalah ujung tombak sukses tidaknya program kegiatan Pemerintah Kota Gorontalo, yang di mulai dari bawah.

banner 468x60

Maka dari itu, guna mendukung dan mempercepat pelaksanaan program kegiatan khususnya pembangunan daerah, maka harus ditopang dari pemenuhan PAD Kota Gorontalo.

“Kita ketahui bersama, saat ini PAD Kota Gorontalo masih jauh dari target. Ini tentunya bukan hanya menjadi tanggungjawab aparat kelurahan dan kecamatan, untuk meningkatan PAD melalui PBB ..,”

“Saya sebagai wakil rakyat, siap berkolaborasi untuk memenuhi target PAD Kota Gorontalo. Misal, memperkuat kesadaran masyarakat dalam menunaikan kewajiban mereka membayar PBB,” ujarnya saat di hubungi terpisah melalui selular Rabu (31/01/2024).

Selain itu, Ia mengapresiasi upaya Pemerintah Kota Gorontalo dalam hal ini aparat kelurahan dan kecamatan di Dapil III, dalam rangka meningkatkan PAD Kota Gorontalo.

“Legislatif dan Eksekutif adalah dua lembaga yang saling membutuhkan satu sama lain. Maka dari itu, kita harus saling mendukung ..,”

“Upaya yang dilakukan aparat kelurahan dan kecamatan di Dapil III untuk mencapai PAD, patut kita hargai bersama,” pungkasnya.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di