HABARI.ID | Aparatur Sipil Negara wajib menjujung tinggi nilai dasar ASN dan memiliki perasaan bangga melayani bangsa. Demikian pesan Plh. Sekda Gorontalo Utara, Suleman Lakoro kepada ASN Gorontalo Utara dalam apel kerja, Senin (11/10/2021).
Jiwa ASN harus sesuai dengan Surat Edaran Menteri PAN-RB Nomor 20 Tahun 2021, tentang Core Value dan Employer Branding.
“Kita harus menjujung tinggi sikap loyal kepada negara, terlebih untuk kepentingan rakyat..,”
Maka wajib kita saling melakukan konsultasi, koordinasi, dan komunikasi,” jelasnya.
Salah satu bentuk integriras, kata Suleman yakni dengan hadir pada apel kerja.
“Apel kerja ini kewajiban yang rutin kita selaku aparat. Ini merupakan citra kedisplinan kita,” tegansya.
Suleman juga memberiksn apresiasi kepada Dinas Pendidikan yang rutin menggelar apel kerja sesuai intruksi bupati.
“Ini satu hal yang perlu di apresiasi, karena kurang lebih dua tahun ini, suasana seperti ini kita sangat rindukan, untuk memompa semangat, memotivasi kita dalam rangka bekerja untuk melayani masyarakat,” terangnya.
“Sekarang itu kan PPKM level dua, jadi hanya 50% yang bisa hadir dalam setiap pertemuan, jika minggu depan masih tetap di level dua..,”
“Kemungkinan kita mengundang setengah-setengah setiap OPD untuk mewakili apel kerja di halaman kantor Bupati, dalam rangka untuk memotivasi semangat kita sebagai ASN,” tukas Suleman (Wi/Habari.id)