HABARI.ID I Ujian Tulis Berbasis Komputer – Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK-SBMPTN) serentak telah dilaksanakan di seluruh wilayah Indonesia.
Peserta akan mengikuti ujian yang akan menentukan peluang untuk lulus pada Program Studi dan Kampus yang diinginkan.
Agar dapat memperoleh hasil maksimal pada ujian nanti, Rektor UNG Dr. Ir. Eduart Wolok, S.T, M.T, berpesan kepada Peserta untuk dapat mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya.
“Bentuk persiapan yang harus dilakukan yakni belajar tentang materi yang akan diujikan nanti, baik itu pengetahuan potensi skolastik, kompetensi akademik saintek maupun soshum …,”
“Dengan membekali pengetahuan peserta akan lebih siap mengikuti ujian, serta memudahkan menjawab soal ujian,” ungkap Rektor.
Menurutnya salah satu persiapan penting yang harus dilakukan yakni menjaga kondisi kesehatan sebelum mengikuti ujian. Karena dengan memiliki kondisi kesehatan yang baik, peserta dapat mengikuti seluruh tahapan ujian dengan maksimal.
“Selain belajar istirahatlah yang cukup agar fisik dan mental lebih siap untuk mengikuti ujian. Satu hal yang tidak boleh dilupakan adalah berdoa selalu agar diberikan kemudahan selama mengikuti ujian,” pesan Rektor.
Materi UTBK-SBMPTN 2021 terdiri atas Tes Potensi Skolastik (TPS) dan Tes Kompetensi Akademik (TKA) Saintek dan Soshum yang sesuai dengan kelompok ujian setiap peserta. (rls/habari.id)