Habari.id – Satu pasangan calon (Paslon) kandidat Walikota dan Wakil Walikota Gorontalo tak hadir dalam debat terbuka pertama menjadi catatan untuk KPU Kota Gorontalo.
Seperti diketahui, debat terbuka pertama yang diselenggarakan KPU Kota Gorontalo dilaksanakan di Grand Sumber Ria Ballroom, Kota Gorontalo pada Rabu (23/10/2024).
Empat paslon yang diharapkan hadir dalam agenda tersebut, malah terdapat salah satu paslon yang tak hadir, yakni dari kandidat Ramli Anwar dan Ana Supriyana Abdul Hamid (RAMAH).
Usai debat, saat dikonfirmasi kepada Ketua KPU Kota Gorontalo, Mario Nurkamiden mengatakan bahwa ketidakhadiran paslon RAMAH akan menjadi catatan untuk pihaknya.
“Memang ada berapa hal yang belum maksimal, yang pertama ketidakhadiran salah satu pasangan calon,” ujar Mario kepada awak media.
Menurut Mario, paslon ataupun tim calon yang tak hadir hingga dimulainya kegiatan debat terbuka tidak memberikan keterangan kepada pihaknya.
“Tetapi Alhamdulillah, ini tidak mengurangi hikmat ataupun esensi dari debat kandidat pada hari ini,” pungkasnya.
Kata Mario, pihaknya semalam telah mengelar gladi bersama ke empat paslon untuk debat terbuka hari ini.
“Tadi malam sudah gladi empat pasangan calon, masing-masing nomor urut 1, 2, 3 dan 4, tapi hari ini saya melihat ada salah satu paslon yang tidak sempat hadir dalam debat kandidat dan tidak melakukan konfirmasi kepada pihak KPU,” jelas Mario.
Debat terbuka paslon kali ini merupakan yang pertama, dengan mengusung tema ‘Peningkatan Kesejahteraan, Memajukan Daerah, dan Pelayanan Publik’.***