HABARI.ID | Pemerintah Kabupaten Pohuwato melalui Bupati Saipul Mbuinga secara resmi mencanangkan Kecamatan Dengilo sebagai kampung buah. Kamis (09/06/2022).
Bukan tanpa alasan, dipilihnya Kecamatan Dengilo sebagai objek kampung buah mengingat wilayah ini sangat potensial dengan buah seperti durian dan rambutan.
Untuk mendukung progres dan tujuan dari pencanangan tersebut, Bupati Saipul mengatakan jika saat ini sudah mengintruksikan Dinas Pertanian untuk selalu memantau, dan mengawal hal tersebut.
“Saya sudah memerintahkan kadis pertanian untuk mengirimkan beberapa bibit durian dan insyaallah menyusun rambutan yang akan ditanam di wilayah Kecamatan Dengilo,” ujar Saipul.
“Hal ini dimaksudkan agar kedepannya kecamatan dengilo akan dikenal dengan wisata buah. Olehnya dukungan dari semua sektor termasuk suport dari seluruh masyarakat sangat diharapkan, agar program yang kita canangkan saat ini terwujud,” imbuhnya.
Pencanangan tersebut diawali dengan penanaman bibit buah oleh Bupati Saipul, bersama Wakil Bupati Suharsi Igirisa, dan jajaran Pemda Pohuwato di halaman Kantor Camat Dengilo. (Mg/habari.id)