HABARI.ID, KAMPUS I Arief Rachman Hakim Abdul resmi ditunjuk oleh Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi sebagai Plt (Pelaksana Tugas) Kepala Biro Akademik, Kemahasiswaan, dan Perencanaan Universitas Negeri Gorontalo.
Dalam rapat perdana bersama tenaga kependidikan, dirinya meminta dukungan seluruh Tenaga Kependidikan yang ada di Biro AKP UNG.
“Harapan Pak Rektor dengan adanya saya di dua biro yang ada di ung, dapat memberikan harapan baru, pengetahuan baru, informasi baru tentang kekurangan, kelebihan, dan keuntungan kita menjadi PTN BH,” ungkapnya.
Ia mengajak seluruh tenaga kependidikan yang hadir dalam rapat tersebut untuk berpartisipasi dalam mendukung program yang sudah dicanangkan oleh Rektor UNG.
“Kedepan, apa yang menjadi kendala di Biro AKP, kita akan carikan solusinya bersama. Jadi saya mohon tolong disampaikan apa-apa saja yang menjadi kendala itu,” ungkapnya.(bm/habari.id).