HABARI.ID I Awan duka menyelimuti Tanah Air Nusantara. Kepergian Presiden RI ke-3, BJ Habibie meninggalkan duka mendalam bagi masyarakat Indonesia, tidak terkecuali masyarakat yang ada di provinsi Gorontalo.
Bacharuddin Jufus Habibie tutup usia Rabu (11/09/19) di Paviliun Kartika, RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat.
Sebagai bentuk belasungkawa dan penghormatan, Wali Kota Gorontalo Marten A Taha menginstruksikan kepada seluruh warga kota Gorontalo untuk memasang bendera merah putih setengah tiang.
“Kaget saya mendengarkan berita duka tersebut. Padahal belum lama ini saya sempat bertemu dengan beliau (Almarhum BJ Habibie) …”
“Sebagai penghormatan, saya menginteruksikan seluruh organisasi perangkat daerah dan masyarakat di kota Gorontalo untuk memasang bendera setengah tiang,” kata Marten.
Almarhum BJ. Habibie, menurut Wali Kota Gorontalo Marten Taha, adalah sosok pemimpin yang patut di teladani. Selama kepemimpinan BJ. Habibie sebagai Presiden RI, Gorontalo adalah salah satu daerah yang merasakan buah perjuangan beliau.
Sosok BJ Habibie sangat berarti bagi masyarakat Gorontalo. Gorontalo punya monument BJ Habibie yang berlokasi di bundaran Isimu. Patung berukuran besar, kini berdiri kokoh di gerbang masuk Bandara Djalaludin Gorontalo.
“Beliau memiliki dedikasi dan reputasi yang sangat baik. Namanya dikenal dunia berkat prestasinya di bidang kedirgantaraan,” ucap Marten.(4bink/habari.id)