HABARI.ID, KOTA GORONTALO I Penanganan bencana yang melanda masyarakat di beberapa wilayah di Kota Gorontalo, tentu bukan hanya menjadi tanggungjawab Pemerintah Kota Gorontalo. Akan tetapi, turut membutuhkan peran serta seluruh elemen untuk mengurangi beban derita warga terdampak.
Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Gorontalo, Deddy Kadullah sampaikan, saat ini secara mandiri Pemerintah Kota Gorontalo telah membangun posko bencana dan dapur umum induk berpusat di Kantor Wali Kota Gorontalo.
“Sampai dengan saat ini Pemerintah Kota Gorontalo terus menseriusi penanganan bencana di Kota Gorontalo ..,”
“Secara mandiri kami telah mendirikan Posko Bencana dan Dapur Umum berpusat di Kantor Wali Kota Gorontalo ..,”
“Alasan kami menempatkan Posko Bencana dan Dapur Umum di Kantor Wali Kota, agar bantuan yang di salurkan kepada masyarakat terdampak bencana tepat sasaran ..,”
“Karena penyaluran bantuan untuk masyarakat terdampak bencana, sesuai dengan data yang di terima dari Lurah, Camat sampai ke Kantor Wali Kota,” terang Penjabat Sekda.
Penjabat Sekda Kota Gorontalo tambahkan lagi, upaya pananganan bencana dan pasca bencana oleh Pemerintah Kota Gorontalo, juga membutuhkan peran serta seluruh unsur baik lembaga vertikal dan swasta.
Hal ini mengingat, adanya batasan penggunaan anggaran biaya tak terduga yang hanya bisa digunakan ketika daerah yang terdampak bencana masuk kategori status darurat.
“Upaya yang kami lakukan tentu sudah maksimal, menurunkan seluruh OPD, Camat dan Lurah termasuk membangun Posko Bencana dan Dapur Umum Induk ..,”
“Namun terlepas dari itu kami juga memiliki keterbatasan, sehingga membutuhkan peran serta lembaga vertikal dan swasta ..,”
“Jika ada yang mau menyalurkan bantuan untuk korban bencana di Kota Gorontalo, kami mengimbau untuk langsung ke Kantor Wali Kota Gorontalo, agar penyaluran bantuan tepat sasaran ..,”
“Sebab, kalau masyarakat umum menyalurkan ke lokasi bencana, tidak bisa terdeteksi bantuan itu akan tepat sasaran,” pungkas Penjabat Sekda.(bnk/habari.id).