Perkuat Program Kerja, KNPI Kota Gorontalo Targetkan Kota Layak Pemuda

oleh -26 Dilihat
oleh
Istimewa.

HABARI.ID I Pasca resmi dilantik, DPD KNPI Kota Gorontalo bergerak cepat membahas program kerja yang telah di bagi dalam 23 bidang di struktur KNPI Kota Gorontalo, melalui rapat kerja daerah (Rakerda) DPD KNPI Kota Gorontalo Minggu (10/11/2024) di Aula Kantor DPRD Kota Gorontalo.

Ketua Umum DPD KNPI Kota Gorontalo, Fahrudin F. Salilama jelaskan kepada awak media tujuan rakerda DPD KNPI Kota Gorontalo, satu diantaranya untuk memaksimalkan program kerja KNPI yang sasarannya pada peran serta pemuda di Kota Gorontalo.

banner 468x60

“Misi KNPI Kota Gorontalo yakni KNPI Emas dalam artian, energik, maju, aktif dan sejahtera, dimana semua program kegiatan di KNPI Kota Gorontalo untuk kepentingan pemuda dan daerah,” ujar Fahrudin.

Selain itu Fahrudin katakan, semua program kerja di tubuh KNPI Kota Gorontalo akan bersinergi dengan berbagai organisasi kepemudaan, lembaga baik vertikal hukum, eksekutif, legislatif, swasta termasuk perbankan. Sehingga, program kerja di DPD KNPI Kota Gorontalo benar-benar berdampak baik terhadap pemuda, serta pelaksanaan pembangunan di daerah.

“Program kerja yang ada di masing-masing bidang di KNPI Kota Gorontalo, tidak hanya semata-mata demi kepentingan KNPI itu sendiri. Akan tetapi, program kerja di KNPI tentu lebih utama memberikan dampak baik dan positif terhadap pemuda di Kota Gorontalo. Bahkan, organisasi kepemudaan dan berbagai lembaga-lembaga, akan mendapatkan dampaknya, termasuk daerah ini,” jelasnya.

Terakhir Fahrudin sampaikan, dalam periode ini KNPI Kota Gorontalo siap memperkuat sinergitas dengan Pemerintah Kota Gorontalo, dalam rangka meraih predikat Kota Layak Pemuda untuk Kota Gorontalo. Karena menurutnya, Kota Layak Pemuda bukan hanya sebatas program seremonial belaka dari Pemerintah Pusat untuk daerah.

“Akan tetapi, Kota Layak Pemuda ini adalah sebuah jaminan untuk pemuda terutama di Kota Gorontalo, untuk mendapatkan perhatian khusus dari Pemerintah Pusat. Apalagi, kita ketahui bersama tidak sedikit pemuda-pemuda di Kota Gorontalo memiliki potensi di bidang mereka, yang membutuhkan perhatian dari pemerintah baik pusat dan daerah,” pungkasnya.(bm/habari.id).

Baca berita kami lainnya di