Pemda Kabgor Klaim Dana Hibah Pilkada 2024 Sudah Tersalurkan

oleh -47 Dilihat

HABARI.ID, LIMBOTO – Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontalo, melalui Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Burhan Ismail, memastikan bahwa dana hibah untuk penyelenggaraan Pilkada 2024 telah tersalurkan sepenuhnya.

Pernyataan ini disampaikan dalam penutupan “Semarak Pilkada 2024” yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo, bertempat di Lapangan Karya Isimu, Kecamatan Tibawa, pada Senin (17/09/2024).

banner 468x60

“Kami pemerintah daerah Kabupaten Gorontalo telah menyalurkan dana hibah 100%, baik untuk penyelenggara pemilu, Bawaslu, dan juga unsur Forkopimda, demi keamanan, kelancaran, serta kesuksesan Pilkada serentak tahun 2024 ini,” ungkap Burhan dalam sambutannya.

Burhan mengatakan, pentingnya peran penyelenggara di tingkat Kecamatan dan Desa dalam memastikan kesuksesan jalannya seluruh tahapan Pilkada.

“Suksesnya Pilkada tergantung di tangan saudara-saudara penyelenggara di tingkat desa dan kecamatan,” tambahnya.

Selain itu, ia juga mengajak seluruh elemen penyelenggara, termasuk KPU dan Bawaslu, untuk terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah demi menjaga stabilitas pelaksanaan Pilkada.

“Pemerintah daerah setiap saat membuka pintu kepada teman-teman penyelenggara KPU dan Bawaslu untuk selalu berkoordinasi,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu pula, Burhan membeberkan rangkaian jadwal dalam tahapan Pilkada serentak tahun 2024.

“Pada tanggal 22 ada penetapan pasangan calon, tanggal 23 ada pengundian nomor urut pasangan calon, dan di tanggal 25 mulai pelaksanaan kampanye. Untuk itu, baik KPU maupun Bawaslu akan bekerja keras dalam menjaga stabilitas di wilayah Kabupaten Gorontalo,” jelasnya.

Ia mengingatkan masyarakat, untuk bersama-sama menjaga ketertiban dan keamanan selama tahapan kampanye berlangsung.

“Mari kita sama-sama menjaga ketertiban dan keamanan pada saat pelaksanaan kampanye,” katanya.

Menurutnya, bahwa kedamaian menjadi hal yang wajib diciptakan, selama jalannya tahapan Pilkada.

“Bagi kami pemerintah daerah, kedamaian itu adalah hal yang wajib kita ciptakan. Pilkada ini harus damai, karena sangat penting untuk mendapatkan pemimpin terbaik yang akan memimpin Kabupaten Gorontalo lima tahun ke depan,” tegasnya.

Menjelang hari pemungutan suara pada tanggal 27 November nanti, kata Burhan, seluruh petugas lapangan baik itu KPU, PPK, PPS dan KPPS, maupun petugas pengamanan, dijamin kesehatannya.

“Pengalaman sebelumnya, banyak petugas di lapangan yang sakit. Oleh sebab itu, tim kesehatan Kabupaten Gorontalo akan siaga untuk mendampingi tugas Bapak/Ibu di lapangan,” tuturnya.

Dengan demikian, ia mengungkapkan, bahwa Pemerintah Kabupaten Gorontalo telah berkoordinasi dengan BPJS Ketenagakerjaan, untuk memastikan perlindungan kesehatan bagi para penyelenggara Pilkada.

“Kami telah menerima surat dari BPJS Ketenagakerjaan dan akan kami koordinasikan dengan KPU maupun Bawaslu untuk menjamin kesehatan Bapak/Ibu melalui jaminan ketenagakerjaan,” pungkas Burhan Ismail.

Perlu diinformasikan, malam penutupan semarak pilkada, yang diselenggarakan ditingkat KPU Kabupaten Gorontalo, dihadiri oleh unsur Bawaslu Kabupaten Gorontalo, KPU Provinsi Gorontalo, unsur forkopimda, serta anggota badan Adhoc (PPK dan PPK) seKabupaten Gorontalo.

Baca berita kami lainnya di