Lingkungan Pasar Belum Maksimal Terapkan Protap Kesehatan

oleh -37 Dilihat
oleh
Maksimal, Protap Kesehatan, Pasar.
Gubernur Gorontalo Rusli Habibie, saat membagikan masker kepada pedagang dan pembeli di Pasar Moodu.
HABARI.ID I Gubernur Gorontalo Rusli Habibie menilai, lingkungan pasar belum maksimal menerapkan protap kesehatan pencegahan Covid-19. Sehingga dirinya meminta kepada seluruh kepala daerah Bupati dan Wali Kota, untuk proaktif menjalankan aturan tersebut.

Belum maksimalnya penerapan protap kesehatan di lingkungan pasar, ditemukan Rusli Habibie ketika beberapa kali melakukan kunjungan ke sejumlah pasar, di kabupaten dan kota.

“Beberapa hari lalu saya melakukan kunjungan ke sejumlah pasar, faktanya belum maksimal penerapan protap kesehatan di lingkungan pasar,” ujar Rusli saat diwawancarai usai mengunjungi pasar Moodu Senin (06/07/2020).

banner 468x60

Komitmen bersama tentang penerapan protap kesehatan di tempat umum, jangan diabaikan. Temuannya di Pasar Moodu menjadi salah satu Contoh, dimana bukan hanya pedagang yang tidak menerapkan anjuran pemerintah, tetapi pengunjung atau pembeli.

“Pedagang dan pembeli sama-sama tidak menerapkan protokol kesehatan. Termasuk tidak jaga jarak, padahal sekarang ini Pemerintah Provinsi Gorontalo lagi gencar-gencarnya untuk menerapkan New Normal Life …”

“Sekali lagi jangan abaikan komitmen bersama untuk memutuskan mata rantai pandemi Covid-19. Pasar Moodu ini sudah menjadi contoh penerapan protokol kesehatan …”

Tetapi yang saya temukan tidak demikian, tidak ada petugas dan masyarakat tidak menerapkan anjuran pemerintah. Tolong ini agar menjadi catatan kita bersama,” tegas Rusli.(sodik/habari.id).

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan