Lepas Kangen, Anas Urbaningrum Silaturahmi Bersama Sahabat Muda AU Di Gorontalo

oleh
oleh

HABARI.ID | Tokoh nasional sekaligus Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) Anas Urbaningrum mengaku kunjungannya ke Gorontalo hanya sekedar melepas kangen dengan para tokoh di Gorontalo serta mengenang masa lalunya kala menjabat sebagai ketua umum PB HMI lalu, Minggu (20/08/2023) kemarin.

Kehadiran Mantan Ketua Partai Demokrat itu langsung disambut dengan antusias oleh sahabat muda Anas Urbaningrum. Pasalnya, ia juga turut menjadi narasumber pada kegiatan dialog kebangsaan bertajuk merawat keutuhan bangsa di tahun politik menuju Indonesia maju bersama Walikota Gorontalo Marten Taha, Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo serta Wakil Rektor I UNG Harto Malik.

banner 468x60

“Buat saya pribadi kunjungan di Gorontalo ini hanya kangen-kangenan saja, karena sudah lama tidak ke Gorontalo. Buat saya istimewa, sekian lama baru hari ini silaturahim bersama tokoh-tokoh dan sahabat,” ungkap Anas Urbaningrum.

Anas mangaku tak menduga setiba di Hotel Grand Q Kota Gorontalo terdapat kegiatan dialog kebangsaan. Namun dirinya tak mempersoalkan itu, yang terpenting kata Anas, dirinya bersama tokoh maupun sahabat AU bisa bersilaturahim menyambung rasa.

“Meskipun selama ini hubungan batin itu terus terjalin tapi wajib bagi saya untuk membayar hutang silaturahmi karena terlalu banyak sahabat ya g berkunjung ke Bandung sebelumnya. Untuk itu saya datang ke Gorontalo,” ungkap Anas.

Terinformasi, Gorontalo menjadi daerah pertama di Sulawesi yang dikunjungi Anas Urbaningrum selepas ia terpilih menjadi ketua umum PKN periode 2023-2028. Anas juga mengunjungi beberapa kota di Sulawesi Utara baik di Manado mauoun Kotamobagu. (dik/habari.id)

banner 468x60

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60