HABARI.ID, TULUNGAGUNG I Kapolres Tulungagung AKBP Eva Guna Pandia melaunching Kampung Tangguh Semeru di Desa Besole, Kecamatan Pakel, Kabupaten Tulungagung, Provinsi Jawa Timur, Sabtu (27/06/2020).
Kapolres Tulungagung mengatakan ternyata di sini juga dibentuk anak-anak tangguh Semeru, itu juga merupakan prioritas Kapolri.
“Nantinya anak-anak ini merupakan generasi penerus bangsa yang mewujudkan Indonesia di tahun 2045, mulai sekarang kita juga harus menjaga anak-anak ini dengan memperhatikan kesehatan fisik dan ketahanan pangan,” ucapnya.
Kapolres Tulungagung berharap, Kampung Tangguh Semeru ini menjadi yang pertama membentuk ketahanan sumber daya manusia mulai dari menjaga anak-anak sebagai penerus bangsa, ketahanan kesehatan dan ketahanan pangan.
“Ketahanan pangan sudah cukup bagus dimana sudah ada lumbung pangan, kita juga harus mengikuti protokol kesehatan yang sudah dianjurkan oleh pemerintah saat beraktivitas,” tuturnya.
Lanjut Kapolres Tulungagung, semua yang diterapkan di kampung tangguh ini sudah luar biasa, seperti jargon ASTUTI Agung sikap tulung-tinulung.
Kapolres juga mengapresiasi kepada Kades Besuki, Muspika dan masyarakat yang sangat antusias dengan adanya peresmian Kampung Tangguh Semeru untuk mendukung pemerintah guna memutus mata rantai Covid-19 dengan melaksanakan protokol kesehatan.(pt)
Pewarta: Pratama Rifal Ivantoni