Komisi I Segera Lakukan Fit and Propertest Bagi Calon Komisioner KPID

oleh -28 Dilihat
oleh

HABARI.ID | Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo akan melangsungkan Fit and Proper Test bagi calon Komisioner KPID (Komisi Penyiaran Indonesia Daerah) Provinsi Gorontalo selama dua hari pada awal tahun ini, Rabu (05/01/2022).

Ketua Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo, AW Thalib menjelaskan, dalam Fit and Proper Test seperta akan diuji mengenai visi dan misi, kompetensi dan wawasan serta pemahaman peserta tentang konten lokal.

banner 468x60

“Sejauh ini banyak dari peserta tidak paham tentang konten lokal, yang menjadi tugas utama daripada KPID itu sendiri. Namun sebelum ujian terlaksana para peserta akan kita surati terlebih dahulu, karena akan dimulai pada tanggal 10 sampai 11 Januari 2022,” jelas AW Thalib.

Selain menguji konten lokal yang merupakan tugas pokok KPID, Komisi I Deprov Gorontalo meminta peserta harus bisa memahami tentang pengawasan terhadap penyiaran dan pelayanan.

“Sehingga kami akan mendalami lagi menyangkut hal-hal yang terkait dengan tupoksi KPID. Agar mereka sudah bisa kerja ketika sudah terpilih menjadi komisioner KPID,” tandasnya. (Dik/Habari.id)

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan