HABARI.ID, DEPROV | Politisi senior Sun Biki, diambil sumpahnya sebagai Anggota DPRD Provinsi Gorontalo untuk periode 2024-2029. Pelantikan ini merupakan periode kesembilan kalinya di kursi legislatif.
Pelantikan Sun Biki dilakukan melalui mekanisme Pengganti Antar Waktu (PAW), menggantikan Wasito Sumawiyono yang mundur sebelum pelantikan karena maju sebagai kandidat di Pilkada Kabupaten Gorontalo.
“Saya bersyukur kepada Sang Maha Kuasa atas nikmat kesehatan dan kesempatan yang diberikan, serta berterima kasih kepada masyarakat Kabupaten Gorontalo atas kepercayaan dan dukungan yang terus mereka berikan,” kata Sun Biki, Selasa (05/11/2024).
Meski terlambat dilantik setelah rekan-rekan sejawatnya lebih dulu mengucapkan sumpah jabatan, Sun Biki menegaskan bahwa keterlambatan ini justru menjadi energi baru baginya. Ia berjanji akan terus mendukung para anggota lain untuk enjalankan tugas legislasi, pengawasan, dan penganggaran dengan lebih baik.
“Saya di dewan ini akan memberikan dukungan kepada teman-teman yang sudah dilantik sebelumnya, terutama dalam melaksanakan tugas pokok dewan,” jelas Politisi Partai Golkar itu.
Sebagai salah satu tokoh yang telah mengabdi selama delapan periode, Sun Biki memahami bahwa perubahan politik seringkali cepat, namun kebutuhan rakyat akan ketulusan dan komitmen tetap konsisten.
“Saya akan terus bersemangat menjalankan amanah dan memperjuangkan aspirasi masyarakat. Kepercayaan rakyat adalah modal utama kami, dan saya berjanji akan menjaga amanah ini dengan penuh tanggung jawab,” tandasnya. (dik/habari.id)