Jelang Akhir Tahun Vaksinasi di Kota Gorontalo Sudah 111,40 Persen

oleh -32 Dilihat
oleh
vaksinasi
Data Dinas Kesehatan Kota Gorontalo.

HABARI.ID, KOTA GORONTALO I Capaian percepatan vaksinasi di Kota Gorontalo sudah melebihi dari target yang ditentukan, yakni sudah 111,40 persen atau 177.803 dosis dari target 159.606 dosis.

Dari data yang diperoleh Habari.Id, melalui Dinas Kesehatan Kota Gorontalo Kamis (25/11/2021) bahwa data tersebut merupakan hasil rekapan Dinas Kesehatan Kota Gorontalo pada Rabu (24/11/2021).

banner 468x60

Kepala Dinas Kesehatan Kota Gorontalo, Muhamad Kasim katakan bahwa dosisi pertama sudah 67,13 persen, dosis kedua 43,80 persen dan terakhir dosis ketiga 0,48 persen.

“Angka-angka ini merupakan akumulasi dari hasil pelaksanaan vaksinasi dari kategori SDM Kesehatan, Lansia, Peyalanan Publik, masyarakat umum dan rentan, remaja, gotong royong, ibu hamil terakhir adalah disabilitas,” ujarnya.

Secara rinci Ia jelaskan lagi, untuk kategori SDM Kesehatan dosis pertama mencapai 127,31 persen, dosis kedua 118,19 persen dan dosis tiga sedikitnya 34,64 persen.

Untuk ketegori lansia dosis pertama 29,03 persen dan dosis kedua 19,43 persen. Pada kategori pelayanan publik dosis pertama 159,06 persen, dan dosis kedua sudah 129,92 persen.

Sementara kategori masyarakat umum dan rentan dosis pertama 45,74 persen, dosis kedua 26,00 persen dan dosis ketiga masih nol persen. Pada remaja dosis pertama 100,42 persen dan dosis kedua 54,45 persen.

Untuk Ibu Hamil dosis pertama 1,04 persen dan dosis kedua 0,31 persen. Dan paling rendah adalah kategori disabilitas, dosis pertama dan kedua masih nol persen.

“Sampai dengan saat ini program percepatan vaksinasi di Kota Gorontalo terus dilaksanakan. Bahkan dari unsur luar pemerintahan, seperti organisasi dan swasta andil dalam program ini,” ungkapnya.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan