Ini Angkutan Khusus Para TNI Satgas TMMD Kodim Kendal

oleh -31 Dilihat
oleh

HABARI.ID, KENDAL I Ada angkutan khusus bagi anggota Satgas selama giat TMMD di Desa Sendang Kulon, Kecamatan Kangkung, Kendal.

Mobil Dinas milik Kodim Kendal yang difungsikan untuk mengangkut seluruh anggota Satgas TMMD itu, akan melakukan antar-jemput dari tempat singgah menuju lokasi TMMD, baik ke pembangunan jalan maupun ke rehab RTLH.

banner 468x60

Dari pantauan, saat menuju ke lokasi pekerjaan TMMD di Desa Sendang Kulon, terlihat begitu ramai. Mereka dengan mobil dan personil TNI untuk menuju lokasi TMMD.

Kesiapan dari seluruh Satgas sangat kelihatan sekali, mereka berangkat menuju lokasi untuk membangun Desa Sendang Kulon sesa agar menjadi desa yang sejahtera.

Pelda Supriyadi, selaku Danpos TMMD di lapangan mengatakan, keberangkatan anggota TNI ke lokasi demi pelaksanaan program serta dalam pemerataan pembangunan di wilayah pedesaan, untuk mewujudkan masyarakat Desa yang maju dan berkembang serta sejahtera.

Dengan satu tujuan demi kemakmuran warga, satgas TMMD Reguler ke 109 melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. “Inilah yang menjadikan TNI dekat dengan rakyat,” imbuh Danpos TMMD.(rls/han/habari.id)

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan