HABARI.ID, PILKADA I Meningkatkan ekonomi pelaku UMKM dan pengrajin lokal di Kota Gorontalo, menjadi salah satu program visi misi pasangan calon Wali Kota Gorontalo Idris Rahim dan Wakil Wali Kota Gorontalo Andi Ilham.
Tidak terkecuali meningkatkan ekonomi masyarakat yang berprofesi sebagai pengrajin batu bata lokal, yang tersebar di wilayah Kecamatan Sipatana Kota Gorontalo.
Hal ini seperti disampaikan calon Wakil Wali Kota Gorontalo Andi Ilham, saat menggelar blusukan di Kecamatan Sipatana Rabu (13/11/2024).
“Pelaku UMKM dan pengrajin lokal termasuk pengrajin batu bata adalah masyarakat yang harus diberikan perhatian serius oleh Pemerintah Daerah, agar mereka pengrajin batu bata ini bisa mengembangkan usaha mereka. Karena mereka juga sebagai salah satu garda terdepan dalam meningkatkan perekonomian,” ujar Andi Ilham.
Calon Wakil Wali Kota Gorontalo yang berlatar belakang pengusaha sukses ini sampaikan, sebagai pelaku usaha Ia sangat paham betul kondisi pengrajin batu bata, yang sering terasingkan di tengah pesatnya persaingan bisnis.
Sehingga Ia berpendapat, jika Ia bersama Idris Rahim Insya Allah terpilih sebagai pemimpin di Kota Gorontalo, maka akan memberikan perhatian penuh terhadap pengrajin batu bata.
“Pesatnya persaingan bisnis di Kota Gorontalo, tentu membuat pengrajin batu bata ini semakin terisingkirkan, dan itu saya pahami karena saya juga pelaku usaha ..,”
“Jika saya dan Pak Idris Rahim dipercayakan memimpin Kota Gorontalo, maka di pemerintahan Idris dan Andi, akan memberikan perhatian serius terhadap pelaku usaha termasuk pengrajin batu bata ..,”
“Misal, memberikan bantuan alat potong batu bata kepada mereka, kemudian memfasilitasi mereka agar usaha mereka memiliki legalitas yang kuat, sehingga mudah untuk memasarkan usaha mereka ..,”
“Bahkan bukan hanya pengrajin batu bata saja, mereka pembuat batako pun akan kami perhatikan. Karena kami ketahui, usaha ini sangat penting dan strategis,” pungkasnya.
Mendengar penyampaian calon Wakil Wali Kota Gorontalo Andi Ilham tersebut, seorang warga Kecamatan Sipatana akrab disapa Vivi memberikan respon positif, dan mendukung program visi misi pasangan calon nomor urut satu.
“Saya sangat setuju dengan visi misi pasangan calon Wali Kota Idris Rahim dan Wakil Wali Kota Andi Ilham. Apalagi suami saya sebagai pengrajin batu bata, tentu kedepan akan membantu peningkatan ekonomi keluarga kami. Program seperti ini yang kami harapkan, maka dari itu kami siap bersama Pak Idris dan Pak Andi Ilham,” pungkasnya.(bm/habari.id).