HABARI.ID, KAMPUS I Gong Pilrek (Pemilihan Rektor) sudah ditabuh. Menariknya sejauh tahapan Pilrek digelar, baru satu orang yang berani mendaftarkan diri sebagai kandidat Balon (Bakal Calon) Rektor UNG periode 2023-2027 di UNG.
Dr. Raflin Hinelo, S.Pd, M.Si namanya, Dekan Fakultas Ekonomi UNG yang menjadi pendaftar pertama pada perhelatan Pilrek di UNG.
Memang Raflin tidak main-main apalagi coba-coba, dalam mengikuti kontestasi Pilrek di UNG. Hal ini dibuktikan dengan sejumlah dukungan terhadap dirinya, saat melakukan pendaftaran.
Optimismenya begitu tinggi, ditambah dengan semangat juang seluruh Civitas Akademika Fakultas Ekonomi UNG, yang ikut kendampingi dirinya Rabu (21/06/2023).
Keberanian Raflin diakui panitia, bahkan Ketua Panitia Dr. Funco Tanipu, ST. MA akui Rafli merupakan kandidat pertama yang mendaftarkan diri pada Pilrek UNG.
“Pendaftaran Bakal Calon Rektor UNG sudah dibuka semenjak 16 Juni silam sampai dengan 23 Juni kedepan,” ungkapnya.
Setelah proses pendaftaran Bakal Calon Rektor UNG, akan dilaksanakan seleksi administrasi yang dimulai pada tanggal 3 Juli sampai 6 Juli 2023.
“Pengumuman seleksi administrasi dapat diakses melalui laman resmi Universitas Negeri Gorontalo www.ung.ac.id pada tanggal 11 Juli 2023 sampai dengan 14 Juli 2023,” pungkasnya.(bnk/habari.id).