HABARI.ID, DEPROV | Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Fikram Salilama berkomitmen mendukung program dan kegiatan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Gorontalo. Pernyataan ini disampaikan Fikram usai menghadiri pelantikan DPD II KNPI, Senin (28/10/2024).
Fikram menganggap KNPI sebagai wadah yang menghimpun aspirasi pemuda dan sebagai mitra strategis pemerintah dalam menggerakkan roda pembangunan daerah. Menurutnya, pemuda memiliki kekuatan untuk mendorong perubahan yang signifikan, asalkan diberikan ruang dan dukungan yang memadai.
“Saya bersyukur, melihat KNPI Kota Gorontalo diisi oleh orang-orang cerdas dan bertanggung jawab. Mereka punya kemampuan dalam berkomunikasi dan menyampaikan gagasan yang bisa menjadi modal berharga bagi kemajuan kota ini,” ungkap Fikram.
Politisi Partai Golkar itu menjelaskan bahwa KNPI juga harus memiliki akses dan dukungan agar dapat berperan lebih optimal dalam mendorong pembangunan daerah. Ia berkomitmen untuk menyalurkan pokok-pokok pikirannya serta memastikan KNPI memiliki dukungan yang mereka butuhkan untuk melaksanakan program-program yang berdampak bagi masyarakat.
Fikram juga menekankan bahwa kontribusinya sebagai anggota DPRD bukan sekadar wujud perhatian, tetapi merupakan tanggung jawab moral yang diembannya untuk memastikan pemuda memiliki wadah yang sehat dan produktif. Menurutnya dukungan kepada KNPI adalah bagian dari upayanya untuk membangun Kota Gorontalo yang lebih dinamis dan progresif melalui peran aktif generasi muda.
“Saya punya kewajiban untuk mendukung kegiatan-kegiatan KNPI Kota Gorontalo. Pemuda adalah pilar pembangunan, dan kita harus memastikan mereka memiliki sarana untuk berkreasi dan berkontribusi,” tandasnya. (dik/habari.id)