Fadel: Kolaborasi Semua Pemda, Itu Penting

oleh
fadel
Wakil Ketua MPR RI, Fadel Muhammad, saat diwawancarai awak media.
banner 468x60

HABARI.ID I Prof. Dr. Ir. Fadel Muhammad Al-Haddar, juga Wakil Ketua MPR RI menegaskan, kolaborasi semua Pemda (Pemerintah Daerah) di Gorontalo sangat penting. Dalam rangka menyukseskan program pemulihan ekonomi daerah, di tengah pandemi dan pasca pandemi.

Hal ini diungkapkan Fadel, yang juga Ketua Lamahu, Rabu (03/03/2021) usai membuka kegiatan seminar nasional dan sosialisasi kerjasama Penta Helix bersama Kadin Provinsi Gorontalo di Maqna Hotel.

“Kolaborasi semua Pemda yang saya maksudkan, yakni Pemda yang mengatur kebijakan dan kerjasama dengan akademisi, komunitas bisnis, media dan masyarakat,” ujarnya.

Fadel katakan lagi, dalam pemulihan ekonomi ini yang terpenting adalah pelaku UMKM yang harus bisa diatasi melalui skema peta helix ini.

“Karena sepanjag semua terjalin koordinasi yang baik, maka tidak tumpang tindih saat membantu pengembangan UMKM,” ungkap Mantan Anggota DPR RI itu.

Mantan Gubernur Gorontalo Dua Periode ini tambahkan lagi, pandemi sampai dengan saat ini masih melumpuhkan sendi kehidupan masyarakat.

Tidak terkecuali bidang UMKM, yang nota benenya bagian dari penggerak perekonomian masyarakat di tingkat menengah kebawah.

“Menurut saya, untuk pelakum UMKM harus ada penanganan secara khusus oleh Pemerintah Daerah. Seperti berani mengambil langkah kongrit, agar pelaku UMKM terbebas dari persoalan hutang piutang ..,”

“Misal, hutang mereka diberikan nol persen, dan diberikan tambahan modal usaha serta stimulan agar mereka tetap produktif,” jelasnya.

Ketua Kadin Provinsi Gorontalo, Muhalim Litty katakan, Kadin Provinsi Gorontalo sudah menjalin kerjasama dengan MPR RI.

“Ini adalah langkah awal Kadin Provinsi Gorontalo, untuk memperjuangkan nasib pelaku UMKM daerah, bahkan UMKM satu diantara beberapa program unggulan Kadin ..,”

“Dan kami sudah merencanakan sebuah program kedepan, dimana kami akan menggas sebuah program kerjasama dengan seluruh pemerintah Daerah ..,”

“Tentang penanganan secara masif terhadap pelaku UMKM, di pasca pandemi Covid-19,” jelasnya.(dk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan