HABARI.ID | Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Gorontalo, terus mendistribusikan Bantuan Langsung Pangan Pemerintah Provinsi Gorontalo (BLP3G) kepada masyarakat.
Hingga penyelenggaraan baksos NKRI Peduli ke 62 di Kecamatan Dumbo Raya, Kota Gorontalo, Rabu (3/8/2022), BLP3G yang disalurkan sudah mencapai 38.317 paket atau 85 persen dari total 45 ribu paket yang dialokasikan tahun ini.
“Bantuan ini telah dilakukan sejak pemerintahan pak Rusli dan pak Idris dan hari ini kita lanjutkan lagi penyalurannya untuk membatu bapak ibu yang ada di Kecamatan Dumbo Raya ini,” kata Penjabat Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer pada penyerahan BLP3G di Kelurahan Talumolo, Kota Gorontalo.
Penjagub Hamka mengatakan, bantuan yang diserahkan ini dikhususkan untuk masyarakat terdampak covid-19 yang belum mendapatkan bantuan dari pemerintah pusat maupun kabupaten/kota. “Walaupun bantuan ini tidak begitu besar tapi minimal dapat membantu bapak ibu sekalian untuk bisa keluar dari pandemi Covid-19,” ujar Hamka.
Lebih lanjut, Staf Ahli di Kemenpora ini mengajak masyarakat penerima manfaat untuk mensukseskan program vaksinasi. Walaupun saat ini di Gorontalo sudah nol kasus, masyarakat tetap diimbau untuk melengkapi dosis vaksin agar Gorontalo terhindar dari Covid-19.
“Kita berdoa mudah-mudahan masyarakat Gorontalo tetap sehat, walaupun kita sudah nol kasus tapi ibu ibu harus kita jaga dengan vaksin,” pungkas Hamka. Jumlah penerima BLP3G di Kecamatan Dumbo Raya sebanyak 650 KPM yang tersebar di lima kelurahan. Bantuan yang diserahkan berupa beras 10 kilogram, gula pasir dua kilogram, dan telur ayam 10 butir. (edm/habari.id)