HABARI.ID – Untuk ketiga kalinya, MTsN 1 Pohuwato kembali dilanda banjir akibat tingginya curah hujan. Banjir ini terjadi karena drainase yang sebelumnya roboh saat banjir pertama kini telah tertutup material, sehingga tidak mampu lagi menampung aliran air. Akibatnya, setiap hujan deras turun, air meluap dan menggenangi area strategis di madrasah, seperti ruang dewan guru, ruang tata usaha, hingga ruang kepala madrasah.
Genangan air ini menghambat aktivitas pembelajaran dan mengganggu kenyamanan tenaga pendidik serta peserta didik. Kepala MTsN 1 Pohuwato menyampaikan bahwa kondisi ini semakin memprihatinkan karena banjir terus berulang tanpa adanya solusi jangka panjang.
“Kami terus berupaya membersihkan dan menata kembali ruangan yang terdampak, tetapi ini bukan solusi permanen. Kami sangat berharap ada perhatian dari pemerintah untuk perbaikan drainase agar kejadian seperti ini tidak terus berulang,” ujarnya.
Pihak madrasah berharap adanya langkah nyata dari pemerintah dan instansi terkait untuk membenahi sistem drainase di lingkungan Madrasah agar proses pendidikan dapat berlangsung tanpa gangguan.