8 Desa di Kecamatan Tolinggula Terendam

oleh -38 Dilihat
oleh

HABARI.ID I Sebanyak 8 desa di Kecamatan Tolinggula terinformasi saat ini tengah tergenang banjir yang diakibatkan oleh curah hujan tinggi. Kamis, (07/03/2024). Dari informasi yang diperoleh, banjir di Tolinggula itu merrndam ratusan rumah warga hingga ke jalan utama, yang memaksa para pengendara sepeda motor harus berhenti.

Iman, salah satu warga Tolinggula Tengah yang juga merupakan staf kantor camat Tolinggula menjelaskan bahwa banjir tersebut mengakibatkan masyarakat harus mengungsi beberapa saat.

banner 468x60

“Hujan yang terjadi sejak dini hari hingga saat ini membuat irigasi tidak mampu menampung debit air yang semakin tinggi hingga akhirnya meluap. Luapan air sendiri terjadi akibat irigasi yang dibuat pemerintah terlalu kecil sehingga tidak mampu menampung air terlalu banyak,” jelas Iman. “Saat ini masyarakat masih mengungsi karena air banjir masih terlalu tinggi, dan dikhawatirkan debitnya meningkat,” tandasnya.(dod/edit/habari.id)

Baca berita kami lainnya di