49 Pegawai Dikes Provinsi Gorontalo Jalani Vaksinasi

oleh
pegawai
dr. Yana Yanti Suleman, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo.
banner 468x60

HABARI.ID I Sebanyak 49 dari 113 pegawai dilingkup Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo menjalani vaksinasi Covid 19, Kamis (18/02/2021).

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo, dr. Yana Yanti Suleman menjelaskan, dari 113 ASN maupun tenaga kontrak, ada sekitar 65 orang yang mengikuti vaksinasi.

Namun ada beberapa yang belum bisa mengikuti penyuntikan, lantaran pada saat pemeriksaan kesehatan tensi darah naik.

“Target yang di vaksin sebenarnya 50 orang, dan yang melakukan registrasi ada 65 orang. Namun karena ada yang mengalami kendala hanya 49 orang saja divaksin,” kata dr. Yana.

Dr. Yana mengatakan, bagi tenaga kesehatan Kabupaten dan Kota Gorontalo, yang menginginkan untuk divaksin, Dinas Kesehatan Provinsi siap untuk melayani.

“Karena dasarnya adalah, setelah kita meminta data dan menganalisa, masih ada nakes yang belum melaksanakan vaksinasi tahap pertama …”

“Maka dari itu, kami melaksanakan dan ditinjau langsung oleh pak Sekda, itu lebih memotivasi para nakes untuk disuntik,” jelas dr. Yana.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan para nakes tidak melakukan vaksinasi, antara lain nakes tersebut pernah terjangkit virus corona atau dalam menyusui dan sedang hamil.

“Alhamdulillah dengan juknis yang telah direvisi dari Dirjen P2P bahwa yang pernah terkonfirmasi bisa divaksin sepanjang sudah tiga bulan negatif …”

“Begitu juga dengan Ibu yang menyusui, dan yang memiliki penyakit bawaan ketika komerbidnya tidak mengalami komplikasi parah,” ucap dr. Yana.(dik/habari.id).

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan