4 Unit Pompa Air Atasi Genangan di Kota Gorontalo

oleh
4 unit pompa air atasi genangan di kota gorontalo
Wali Kota Gorontalo Marten A. Taha, di dampingi Plt Kadis PUPR Kota Gorontalo Meydi N. Silangen, saat petugas PUPR melakukan penyedotan air di Sungai Tamalate.
banner 468x60
HABARI.ID I Meski sudah malam Dinas PUPR Kota Gorontalo, terus berupaya mengatasi genangan yang terjadi di Kota Gorontalo. Sebanyak 4 unit pompa air diturunkan, guna melakukan penyedotan air di Sungai Tamalate dan Sungai Serdadu Rabu (08/04/20) malam.

Pelaksana tugas Kadis PUPR Kota Gorontalo Meydi N. Silangen jelaskan, 4 unit pompa air ini milik Dinas PUPR Kota Gorontalo dan BPBD.

“Sungai Tamalate dan Sungai Serdadu ini sudah tidak mampu lagi menampung air, sehingga kami lakukan penyedotan, agar tidak terjadi lagi genangan,” ujar Novi.

Sementara itu Wali Kota Gorontalo Marten A. Taha tambahkan, jika dari hulu terbuka dan Kota Gorontalo diguyur hujan lebat, maka dua sungai ini tidak mampu menampung air.

“Jadi kami lakukan penyedotan dengan menggunakan empat unit pompa air milik PUPR dan BPBD Kota Gorontalo. Air yang disedot dari sungai ini akan dialirkan ke Sungai yang ada di Tanggida’a,” ujar Marten.

Dirinya berharap, upaya yang dilakukan Pemerintah Kota Gorontalo tersebut bisa memberikan hasil baik. Yakni air yang masih tergenang baik di lahan persawahan, halaman rumah dan permukiman warga, akan segera surut.

“Mereka yang terdampak genangan ini, kami berikan bantuan sembako, untuk memenuhi kebutuhan mereka,” tutup Marten.(adv/4bink/habari.id).

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan