Sherly Perkuat Silaturahmi dengan Warga Gorontalo di Manado

oleh -62 Dilihat
oleh
Wakil Ketua Komisi 3 DPRD Kota Gorontalo, Sherly Djou, saat menikmati makanan khas Gorontalo di Kota Manado bersama Anggota DPRD Kota Gorontalo lainnya.

HABARI.ID, DEKOT I Meski disibukan dengan agenda kunjungan kerja ke beberapa lembaga baik eksekutif dan legislatif di Kota Manado, Wakil Ketua Komisi 3 DPRD Kota Gorontalo Sherly Djou tetap menyempatkan diri bersilaturahmi dengan warga Gorontalo yang ada di Manado.

Sherly yang juga Ketua Granita Kota Gorontalo itu sampaikan, kunjungan kerja yang dilakukan anggota DPRD Kota Gorontalo di Manado, tidak menjadi penghalang untuk memperkuat silaturahmi dengan warga Gorontalo yang sudah menetap di Manado.

banner 468x60

“Gorontalo dan Sulawesi Utara itu seperti orang tua dan anak. Masyarakat Gorontalo banyak di Manado, demikian pula sebaliknya ..,”

“Silaturahmi ke warga Gorontalo yang sudah menetap di Manado, tentu menjadi bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat kami yang ada diperantauan,” ujar Sherly.

Sherly jelaskan, rata-rata masyarakat Gorontalo yang ada di Manado berprofesi sebagai pedagang UMKM.

Sehingga menjadi peluang bagi Pemerintah Kota Gorontalo untuk perkuat sinergitas dengan Pemerintah Kota Manado, dalam hal penguatan UMKM khususnya warga Gorontalo di Manado.

“Warga Gorontalo sebagian besar sebagai pelaku UMKM, ini yang kami harapkan kepada Pemerintah Kota Gorontalo, untuk perkuat sinergitas dengan Pemerintah Kota Manado ..,”

“Agar kedepannya warga Gorontalo yang ada di Manado, bisa mendapatkan program bantuan dari Pemerintah Kota Manado,” pungkasnya.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di