RTP2S Salah Satu Farktor Tercapainya Target RPJMD Pohuwato

oleh -33 Dilihat
oleh
rtp2s
Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, Ketua TP PKK Kabupaten Pohuwato, Selvi Mbuinga Monoarfa, Camat Marisa, Mohammad Huntoyungo dan Kades Bulangita, saat menghadiri kegiatan launching program RTP2S.

HABARI.ID, POHUWATO I RTP2S atau kerap disebut program Rumah Tangga Pelopor Pencegahan Stunting, ternyata menjadi salah satu faktor utama tercapainya target RPJMD Pemerintah Kabupaten Pohuwato di tahun 2021.

Wajar jika kemudian, pada tahun ini program RTP2S terus dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Pohuwato. Bahkan Senin (10/01/2022) program tersebut kembali dilanunching Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, di Desa Bulangita Kecamatan Marisa.

banner 468x60

“Marisa adalah wilayah kecamatan keenam kami laksanakan launching program RT2PS ini. Kami mengapresiasi peran serta dinas terkait, dalam menyukseskan program ini. Sebab tujuannya sangat baik untuk kepentingan masyarakat,” ujarnya.

“Bahkan, RT2PS ini menjadi salah satu program yang memberikan faktor besar tercapainya RPJMD Pemerintah Kabupaten Pohuwato di tahun 2021,” timpalnya.

Ia merasa bangga karena program kegiatan tersebut bisa dirasakan oleh masyarakat. “Saya bangga, dan terima kasih seluruh masyarakat yang sudah mendukung program kegiatan ini. Kami targetkan pada tahun 2025 akan datang Pohuwato pada posisi nol stunting,” ungkapnya.

Tujuan lain dari program ini, bukan lain adalah untuk menjawab kebutuhan gizi terhadap anak-anak di Kabupaten Pohuwato.

“Anak-anak ini adalah generasi penerus bangsa, yang kebutuhan mereka harus kita penuhi sejak kecil, remaja sampai mereka beranjak dewasa. Dan salah satu kontribusi dalam pemenuhan kebutuhan anak itu, kami berikan melalui program RT2PS ini,” terangnya.

Diketahui, diakhir pelaksanaan kegiatan tersebut Pemerintah Kabupaten Pohuwato turut menyalurkan bantuan ternak ayam kampung sebanyak 25 ekor.

Kemudian melakukan peninjauan pekarangan, pelepasan bibit ikan lele dan peninjauan kandang ayam, oleh Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, Bunda Gerbos Emas, Selvi Mbuinga Monoarfa, yang juga Ketua TP PKK Kabupaten Pohuwato, Camat Marisa, Mohammad Huntoyungo dan Kades Bulangita.(d0d/habari.id).

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan