Pj Wali Kota: Rakor Pengawasan Daerah dan Pemutakhiran Data Tindak Lanjut Pemeriksaan APIP Sangat Penting

oleh -17 Dilihat
oleh
Istimewa.

HABARI.ID, KOTA GORONTALO I Menurut Penjabat Wali Kota Gorontalo, Ismail Madjid, rapat koordinasi tentang pengawasan daerah dan pemuktahiran data tindak lanjut pemeriksaan APIP, yang digelar Pemerintah Provinsi Gorontalo sangat penting dan strategis.

“Rakor yang dilaksanakan Pemerintah Provinsi Gorontalo ini, tentu sangat penting dan staregis. Karena membahas tentang berbagai hal, termasuk peran APIP di masing-masing lembaga pemerintahan daerah di Gorontalo,” ujarnya Selasa (12/11/2024).

banner 468x60

Ia tegaskan, setiap Pemerintah Daerah termasuk Pemerintah Kota Gorontalo memiliki unit pengawasan internal pemerintahan atau APIP.

“Nah, APIP ini tidak akan efektif jika tidak ada upaya tindak lanjut dari audit atas hasil pemeriksaan. Sehingga, kami sangat berharap kedepannya peran APIP harus maksimal dalam melakukan pengawasan di internal Pemerintah Kota Gorontalo,” terangnya.

Tidak hanya itu tambah Ismail Madjid, setiap rekomendasi hasil pengawasan harus menjadi prioritas dalam audit.

“Kedisiplinan dan ketaatan sangan penting bagi kita semua, dalam rangka menyelesaikan serta menindak lanjuti hasil rekomendasi dan saya harap ini bisa menjadi perhatian semua,” pungkasnya.(bm/habari.id).

Baca berita kami lainnya di