Paskibraka Harus Jadi Teladan dan Inspirasi Generasi Muda

oleh -67 Dilihat
oleh
Paskibraka
Wakil Bupati Gorontalo, Sekda dan unsur Forkopimda ketika berpose bersama Paskibraka pada acara pengukuhan, tadi malam.[foto_vera/habari.id]

HABARI.ID I Tak hanya bertanggung jawab saat pengibaran bendera pusaka pada pelaksanaan Upacara HUT Kemerdekaan RI, 17 Agustus nanti, pelajar yang tergabung dalam Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka), juga harus mampu jadi teladan dan inspirasi bagi pelajar lainnya.

“Tanggung jawab yang diberikan kepada mereka (Paskibraka, red) sangatlah besar. Suksesnya pelaksanaan upacara kemerdekaan berada di tangan mereka …,”

banner 468x60

“Sehingganya, saya menyebut mereka adalah putra putri terbaik, karena memikul tugas dan tanggung jawab yang besar itu,” ungkap Wakil Bupati Gorontalo, Hendra Hemeto, pada pelaksanaan Pengukuhan Paskibraka, Ahad (15/08/2021).

Paskibraka
Wakil Bupati Gorontalo Hendra Hemeto, saat mengukuhkan Paskibraka. Di aula rumah dinas Bupati Gorontalo. Ahad, (15/08/2021).[foto_vera]
Wabup berharap, apa yang didapatkan Paskibraka selama masa karantina bisa diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari sekaligus menjadi contoh bagi generasi lainnya.

Menurut Wabup Hendra, rasa tanggung jawab dan kedisiplinan yang didapat selama proses penempaan, memiliki arti yang luas.

“Harapan saya bagi putra putri Paskibraka, bisa tetap komitmen dengan apa yang sudah didapatkan selama karantina dan mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Dan bisa menjadi contoh serta menjadi inspirasi bagi yang lainnya,” Imbuhnya.(vr/habari.id)

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan