Paris Jusuf Jadi Pembicara Pada Inspiring Leader Camp Zero to Hero

oleh
oleh

HABARI.ID, DEPROV | Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Paris R.A Jusuf mendapat kehormatan menjadi pemateri dalam acara Inspiring Leader Camp Zero to Hero (ILCAMP) yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia di Langge Hills Resort, Kabupaten Bone Bolango. Kegiatan yang berlangsung Sabtu (01/06/2024) itu dihadiri oleh sekitar 300 mahasiswa dari lima perguruan tinggi di Gorontalo.

Kegiatan tersebut mengangkat tema “Inovasi Dalam Kepemimpinan Organisasi Demi Membangun Visi untuk Masa Depan GenBI Gorontalo Gemilang,” ILCAMP bertujuan untuk memotivasi dan membekali mahasiswa dengan konsep kepemimpinan inovatif. Paris Jusuf menilai antusias peserta begitu tinggi, yang menunjukkan minat besar dalam pengembangan diri dan kepemimpinan.

banner 468x60

“Saya merasa terhormat mendapat kepercayaan dari Bank Indonesia untuk menyampaikan materi di acara ILCAMP ini. Antusiasme mahasiswa sangat luar biasa, dan saya telah memberikan wawasan serta semangat tentang pentingnya inovasi dalam kepemimpinan yang perlu mereka terapkan setelah menyelesaikan studi,” ungkap Paris.

Paris Jusuf juga mengapresiasi kualitas seleksi peserta yang sangat ketat, sehingga hanya mahasiswa terbaik yang dapat mengikuti acara ini. Menurutnya, program ini sangat luar biasa dan memberikan dampak positif bagi para peserta.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Bank Indonesia yang telah menyelenggarakan acara ini dengan sukses. Saya berharap program ini bisa menjadi inspirasi bagi berbagai pemangku kepentingan dan organisasi lainnya untuk bekerja sama dengan Bank Indonesia dalam rangka pengembangan kepemimpinan dan kegiatan masa depan, termasuk dukungan bagi UMKM,” kata Paris.

Acara tersebut berlangsung dengan sukses. Paris berharap dapat mendorong semangat kepemimpinan dan inovasi di kalangan mahasiswa Gorontalo, serta memperkuat kolaborasi antara Bank Indonesia dan berbagai organisasi untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan UMKM di daerah. (dik/habari.id)

banner 468x60

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60