Meriahkan HKN ke 57, Polres Gorontalo Kota Gelar Vaksinasi Covid 19 di Dua Lokasi

oleh -69 Dilihat
oleh

HABARI.ID | Masih dalam momen Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 57, jajaran Polres Gorontalo Kota bersama Dinas Kesehatan Kota Gorontalo melaksanakan gebyar vaksinasi Covid-19, Kamis (18/11/2021).

Kapolres Gorontalo Kota, AKBP Suka Irawanto, SIK,M.Si membeberkan bahwa pelaksanaan penyuntikan dosis vaksin Covid-19 tersebut diperuntukan bagi masyarakat umum dan para pelajar.

banner 468x60

“Lokasi layanan vaksinasi ini berlangsung di dua lokasi berbeda, antara lain di lapangan taruna remaja dan SMP Negeri 1 Kota Gorontalo. Kegiatan ini adalah dukungan Polri dalam rangka HKN ke 57, yang diperingati setiap tanggal 12 November,” ungkap AKBP Suka Irawanto.

AKBP Suka Irawanto pun menghimbau masyarakat bisa mendukung sepenuhnya dalam menyukseskan gerakan vaksinasi Covid-19, yang saat ini terus gencar dilakukan. Ia menjelaskan dengan melakukan penyuntikan dosis vaksin maka kekebalan tubuh bisa terjaga dari penularan virus corona. 

“Masyarakat bisa datang ke lokasi vaksin, dan tidak hanya hari ini, kami setiap hari membuka gerai vaskin di setiap Kecamatan guna mempercepat pencapaian vaksinasi di Gorontalo, dengan tujuan wabah ini segera hilang,” ucapnya.

Sementara itu, Sugeng, salah satu peserta vaksinasi di lapangan taruna remaja mengungkapkan jika dosis vaksin Covid-19 memang aman, menurutnya dengan mengikuti menjalani vaksinasi maka daya tahan tubuh akan semakin kuat dan tidak mudah terinfeksi virus corona.

“Kalau belum pernah divaksin kalau saya dengar dari pemerintah maka sakitnya akan parah, bisa saja masuk rumah sakit bahkan sampai meninggal, beda dengan orang yang sudah divaksin. Saya sudah kedua kali dan efek apapun,” pungkas Sugeng. (Dik/Habari.id)

Baca berita kami lainnya di


Tinggalkan Balasan