LPM dan Karang Taruna Kota Gorontalo Adopsi Program Pemberdayaan Masyarakat Palu Selatan

oleh -40 Dilihat
oleh
Ketua DPD LPM dan Karang Taruna Kota Gorontalo, Risman Taha, foto bersama dengan Camat Palu Selatan.

HABARI.ID, KOTA GORONTALO I LPM (Lembaga Pemberdayaan Masyarakat) dan Karang Taruna di Kota Gorontalo memiliki peran penting dan startegis di seluruh wilayah di Kota Gorontalo.

Pemberdayaan masyarakat dan peningkatan kapasistas pemuda, tentu menjadi salah satu tujuan LPM dan Karang Taruna di Kota Gorontalo di bawah kepemimpinan Risman Taha.

banner 468x60

Nah berkaitan dengan hal itu, LPM dan Karang Taruna di Kota Gorontalo terus melakukan pembenahan baik dari segi pelaksanaan program internal dan ekseternal kolaborasi.

Tidak terkecuali studi banding di Kota Palu, dan berkunjung ke Kantor Kecamatan Palu Selatan membahas berbagai program pemberdayaan masyarakat dan peningkatan kapasitas pemuda Selasa (21/05/2024).

Ketua DPD LPM dan Karang Taruna Kota Gorontalo, Risman Taha jelaskan kepada awak media, sebelumnya rombongan LPM dan Karang Taruna Kota Gorontalo disambut Pemerintah Kota Palu.

“Sutdi banding ini sangat penting dan strategis bagi LPM dan Karang Taruna Kota Gorontalo, apalagi seluruh anggota dan pengurus LPM serta Karang Taruna di Kota Gorontalo memiliki peran di tengah masyarakat ..,”

“Kali ini ada dua instansi yang kami kunjungi pertama Dinas Sosial Kota Palu, kemudian Kantor Kecamatan Palu Selatan ..,”

“Khusus di Kantor Kecamatan Palu Selatan, tentu kami sangat tertarik dengan pelaksanaan program pemberdayaan masyarakat ..,”

“Dimana unsur kecamatan melibatkan penuh LPM dan Karang Taruna setempat, andil dalam pengembangan program seperti pengelolaan TPS3R ..,”

“Yaitu, penghasilan dari pengelolaan TPS3R yang bersumber dari masyarakat, itu kembali dirasakan masyarakat dalam bentuk pemberdayaan dan pembangunan infrastruktur wilayah ..,”

“Sehingga, menurut saya program ini baik untuk diadopsi oleh LPM dan Karang Taruna Kota Gorontalo,” jelas Risman Taha.

Sementara itu Camat Palu Selatan, Goenawan ucapkan terima kasih atas kunjungan kerja dalam rangka studi banding oleh LPM dan Karang Taruna se Kota Gorontlo, dipimpin Risman Taha.

“Saya mewakili seluruh pemerintah kecamatan Palu Selatan dan masyarakat ucapkan terima kasih kepada Ketua LPM dan Karang Taruna Kota Gorontalo, Pak Risman Taha ..,”

“Berkaitan dengan pelaksanaan program pemberdayaan masyarakat di Palu Selatan, memang kami juga melibatkan LPM serta Karang Taruna ..,”

“Seperti TPS3R, penghasilannya kami kembalikan kepada masyarakat dalam bentuk program kegiatan, sehingga program TPS3R ini turu merangsang peningkatan ekonomi masyarakat,” singkatnya.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di