HABARI.ID, KOTA – Fasilitas bermain anak, ruang laktasi dan fasilitas penyandang disibilitas, telah disiapkan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Gorontalo. Selain untuk memberi kenyamanan kepada publik, ini juga menjadi salah satu upaya penyediaan layanan publik yang responsif gender, ramah anak dan ramah bagi penyandang disabilitas.
Menurut Kepala Disdukcapil Kota Gorontalo, Syamsudiin Ibrahim, fasilitas yang disiapkan ini, juga menjadi tindak lanjut program Pemerintah Pusat, dalam rangka meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat.
“Siapa saja wajib dilayani. Tanpa ada pembedaan dan harus memberi kemudahan serta kenyamanan. Ruang atau tempat untuk ibu menyusui dan fasilitas untuk penyandang disabilitas pun sudah disediakan termasuk menyiapkan jalur khususnya,” kata Syamsudin.
Dan untuk mengoptimalkan pelayanan, kata Syamsudin, sepanjang waktu dalam sehari kerja, pelayanan terus dilakukan meski sudah masuk jam istirahat.
“Kita menerapkan sistem shift. Jadi, selama sehari kerja itu, pelayanan kepada masyarakat tetap jalan. Kita punya keinginan besar untuk menyuguhkan pelayanan prima bagi masyarakat,” kata Syamsudin.
Bentuk pelayanan lain yang juga disiapkan Disdukcapil Kota Gorontalo, kata Syamsudin, adalah pelayanan mobile.
“Pada pelayanan mobile ini, petugas kami akan menyampaikan penawaran kepada masyarakat, dan bisa menitipkan berkas permohonan mereka sesuai dengan atrian, dan bisa diambil lagi saat mendekati waktu pulang kantor.
Dengan demikian, dokumen permohonan mereka bisa selesai dan pekerjaan atau kesibukan mereka tidak terganggu,” jelas Syamsudin.
Pelayanan mobile ini juga ada di kantor-kantor kelurahan. Layanan ‘jemput bola” ini, dihadirkan untuk menjangkau masyarakat yang belum memiliki dokumen kependudukan, dan lain sebagainya.
“Kapan dan dimana pun kami siap melayani masyarakat. Sehingga kami imbau bagi masyarakat yang belum memiliki dokumen kependudukan, sekiranya bisa memanfaatkan layanan yang sudah kita siapkan,” tutup Syamsudin.(4bink/habari.id)