Berkunjung Ke KPU, AW Talib Soroti Tingkat Pengawasan Pelaksanaan Pemilu

oleh -26 Dilihat
oleh

HABARI.ID, DEPROV | Pasca pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) Pileg dan Pilpres, Ketua Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo AW Thalib membeberkan keprihatinan terhadap tingkat pengawasan yang dinilai masih lemah. Ini ia sampaikan menyusul mengusul evaluasi terhadap proses Pemilu di Gorontalo.

“Kita tahu bahwa bagaimana masifnya kabar praktik money politik di Gorontalo pada Pemilu kemarin, namun sekarang kasus-kasus ini sepertinya sudah tidak terdengar lagi,” ungkap AW Thalib saat berkunjung ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Gorontalo, Kamis (28/03/2024).

banner 468x60

Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menilai masih ada kekurangan dalam pengawasan dari pihak-pihak yang bertanggungjawab terhadap proses Pemilu. Menurutnya, lemahnya pengawasan bisa menjadi berbagai praktik tidak sehat dalam pesta demokrasi.

AW Thalib menegaskan perlunya peran aktif Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dalam menjalankan tugas pengawasan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang ada. “Bawaslu harus melakukan tindakan-tindakan yang diperlukan untuk memastikan integritas dan transparansi dalam proses pemilu,” jelas AW Thalib.

Dia mengatakan pentingnya peningkatan pengawasan pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) akan datang di Gorontalo. Baik Pemilihan Gubernur, Walikota dan Bupati. “Diharapkan pada Pemilukada nanti pengawasan ini ditingkatkan, karena kita masih lemah dalam aspek ini,” tegasnya.

Evaluasi terhadap regulasi terkait pengawasan pemilu perlu dilakukan, dengan melibatkan pihak-pihak terkait termasuk Bawaslu pusat. Sehingga integritas, transparansi, jujur dan adil dalam pemilu di tingkat lokal tetap terjaga.

“Kita akan berupaya untuk berkonsultasi dengan Bawaslu pusat guna melakukan perbaikan-perbaikan yang diperlukan, dengan harapan peningkatan pengawasan bisa jauh lebih efektif dan pemilu mendatang berjalan dengan baik dan memenuhi standar demokrasi tinggi,” tandasnya. (dik/habari.id)

Baca berita kami lainnya di