HABARI.ID I “Saya bisa seperti ini, berkat didikan guru-guru. Momen hari guru nasional tahun 2025, menurut saya sangat sakral. Karena betapa mulianya mereka, mendidik kita semua untuk kebaikan kita di masa depan. Terima kasih saya ucapkan kepada seluruh guru,” ucap Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Provinsi Gorontalo, Erwin Ismail, Selasa (25/11/2025).
Bicara tentang momen hari guru nasional tahun 2025, eks siswa SMA Negeri 1 Gorontalo ini turut menyampaikan kabar gembira untuk guru-guru tenaga kependidikan di Provinsi Gorontalo.
Ia jelaskan sesuai data yang Ia peroleh melalui rapat badan anggaran di DPRD Provinsi Gorontalo, total jumlah guru tenaga kependidikan non database di Provinsi Gorontalo sebanyak 329 orang.
“Rinciannya guru tenaga kependidikan non database ini tersebar di 213 sekolah negeri dan 116 di sekolah swasta, dimana guru-guru tersebut tersebar di 108 satuan pendidikan. Gaji guru-guru ini sudah dianggarkan selama enam bulan, dan sisanya tetap dianggarkan yakni sembari menunggu silpa dan dianggarkan lagi enam bulan kemudian di APBD perubahan,” ungkap Erwin Ismail.
Kemudian terkait dengan isu adanya PHK (Pemutusan Hubungan Kerja) guru di tahun 2026, Erwin Ismail pastikan itu tidak akan terjadi.
“Bagaimana bisa terjadi PHK guru di Provinsi Gorontalo, sementara anggaran sudah ada. Sehingga, menurut saya di tahun 2026 tidak ada PHK guru,” tegas Erwin menutup.(bm/habari.id).






