Memang Beda! Duduk Sama Rata Cara Erwin Terima Massa Aksi

oleh
erwin
Erwinsyah Ismail, Anggota DPRD Provinsi Gorontalo, saat menerima dan berdialog dengan massa aksi.
banner 468x60

HABARI.ID, DEPROV I Disaat yang lain entah tidak tahu kemana, anggota DPRD Provinsi Gorontalo yang satu ini malah memilih duduk lesehan beralaskan aspal, duduk sama rata dengan massa aksi laksana tak ada bedanya antara dia dengan mereka.

Erwinsyah Ismail namanya, Anggota DPRD Provinsi Gorontalo, wakil rakyat dari kaum muda yang lebih banyak bekerja di luar kantor daripada di belakang meja.

Suasana saat itu cair di tengah “bringasnya” massa aksi. Tapi Ketua IMI Provinsi Gorontalo ini, mampu meredam itu.

Tak ada aksi brutal, yang ada hanyalah dialog. Mereka bertanya dan Ia menjawab, mencatat dan siap mengusulkan aspirasi generasi muda emas Bangsa itu.

“Saya seperti mereka yang pernah merasakan yang namanya mahasiswa. Resah dan gelisa akibat ulah oknum-oknum pejabat pusat yang dinilai dan diduga jauh dari kepentingan rakyat ..,”

“Saya hanyalah manusia, sangat tidak mungkin bekerja sendiri, apalagi sebagai wakil rakyat ..,”

“Maka, merekalah (mahasiswa.red) bagian dari kekuatan saya sebagai perwakilan generasi muda yang Alhamdulillah duduk di parlemen,” ucapnya Rabu (12/04/2023).

Saat itu bukan hanya aparat Pemerintah Daerah seperti Satpol-PP dan unsur Kepolisian juga TNI menjadi saksi, Ia menerima dengan tangan terbuka massa aksi di depan pintu gerbang.

Tetapi, selembar kertas putih pun ikut menjadi saksi dan bukti nyata, Ia siap menyuarakan tuntutan massa aksi yang menjadi aspirasi.

“Ini menurut saya adalah cara yang efektif dan lebih humanis. Semua tuntutan mereka saya catat diatas kertas putih ..,”

“Tolak Undang-Undang Cipta Kerja, Tolak Undang-Undang yang menyusahkan buruh dan rakyat ..,”

“memfasilitasi perwakilan massa aksi bertemu dengan pimpinan DPRD, atas fasilitas massa aksi berorasi melalui RDP (Rapat Dengar Pendapat) dengan DPR RI ..,”

“Ini adalah tugas saya sebagai wakil rakyat, menerima apapun aspirasi yang disampaikan masyarakat, apalagi itu mahasiswa ..,”

“Sebagai wakil rakyat, tentu saya juga wajib berikan pemahaman dan berbagi ilmu juga pengalaman dengan mereka ..,”

“Tuntan yang mereka sampaikan, siap saya tindak lanjuti,” pungkasnya.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di