BPBD Gercep Tanganani Bencana

oleh
Habari.Id
banner 468x60

HABARI.ID, KOTA GORONTALO I Gorontalo akhir-akhir ini diguyur hujan yang menyebabkan banjir di beberapa wilayah dan titik tertentu. Akibat hal itu, banyak rumah warga yang airnya naik hingga beberapa meter, jalan tidak bisa di akses dan saluran yang meluap sehingga menjadi salah satu pemicu banjir.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Gorontalo langsung merespon peristiwa tersebut dengan melakukan penanganan yang dipimpin oleh Rimbo Monoarfa.

“Kami dari BPBD tentunya terus berusaha semaksimal mungkin untuk menjalankan tugas kami sebagai mana mestinya. Penangana telah kami lakukan secara masif yang bertitik pada beberapa lokasi yakni, Kelurahan Pulubala hingga Kompleks Perumahan,”jelasnya.

Lebih lanjut dirinya mengatakan bahwa ada empat rumah yang tergenang air di perumahan pulubala akibat terjadinya banjir tersebut.

“Selain kompleks perumahan dan pulubala, kelurahan tinelo juga terfapat tujuh rumah yang tergenang air serta kompleks SMAN 3 Gorontalo dan MTs Al-Ishlah,”paparnya.

Selain itu, BPBD juga melakukan pembersihan pohon tumbang yang terjadi di Kelurahan Tanggikiki.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di