UNG Potret Keberagaman Indonesia

oleh
keberagaman
Habari.Id.
banner 468x60

HABARI.ID, KAMPUS I Sejak dulu UNG sudah menjadi rujukan masyarakat di Tanah Air, untuk menuntut ilmu. Inilah salah satu alasan, kenapa Perguruan Tinggi Negeri di Provinsi Gorontalo itu, disebut sebagai potret keberagaman Indonesia.

UNG menjadi wujud tingginya toleransi di Negeri ini, karena mampu menyatukan perbedaan baik suku, agama, ras dan budaya, yang menjadi SDM (Sumber Daya Manusia) yang berkualitas.

Bukan hanya cerita atau dongeng belaka. Tahun Kampus Berjuluk Merah Maron itu, resmi menerima dan mengukuhkan 4.708 mahasiswa baru yang berasal dari 22 Provinsi di Indonesia.

Seperti disampaikan Rektor UNG Dr. Ir. Eduart Wolok, ST. MT, usai melakukan pengukuhan terhadap ribuan mahasiswa baru tersebut, dimana warga asal 22 provinsi di Indonesia itu, satu diantaranya adalah meraka berasal dari Pulau Nias Provinsi Sumatra Utara.

“Michel Eyquem de Montaigne, Essaysit dan filsuf asal Perancis pernah berkata. Di dunia ini tak pernah ada dua pendapat yang sama, demikian pula pada dua helai rambut atau dua butir biji padi, kualitas yang paling universal adalah keberagaman ..,”

“Nah, kita sebagai Bangsa Indonesia patut berbangga dengan keberagaman yang ada ..,”

“Kita mampu menyatu dan menyatukan perbedaaan dalam satu lembaga pendidikan, menjadikan SDM yang berkualitas. Dan kami tidak menciptakan sekat antara mereka (mahasiswa.red),” terangnya.(bnk/habari.id).

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan