Rusli: Jajaran KODAM XIII/Merdeka Beri Kontribusi di Banyak Sektor

oleh
banner 468x60

HABARI.ID, MANADO – Banyak hal yang telah dilakukan jajaran TNI di lingkup KODAM XIII/Merdeka.

Komando Daerah Militer yang membawahi wilayah Sulawesi Utara, Gorontalo dan Sulawesi Tengah ini, menurut Gubernur Gorontalo Rusli Habibie,

tidak hanya melakukan hal-hal yang berhubungan langsung dengan bidang pertahanan dan keamanan, melainkan turut memberi kontribusi pengembangan bagi sektor-sektor lainnya.

“Terima kasih kepada jajaran KODAM XIII/Merdeka yang telah bersama-sama pemerintah daerah menyukseskan Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Langsung Presiden/Wakil Presiden.

Hingga pada tahapan akan diumumkannya hasil sidang di Mahkamah Konstitusi pada hari ini kondisi tetap kondusif, khususnya kondisi di Gorontalo,” kata Gubernur Gorontalo Rusli Habibie saat memberi sambutan pada kegiatan penyerahan mobil operasional di MAKODAM XIII/Merdeka, Kamis (27/06/2019).

Kontribusi jajaran KODAM tidak hanya di bidang pertahanan, keamanan dan politik semata. Gubernur Rusli mengatakan, jajaran KODAM XIII/Merdeka, mulai dari KOREM, KODIM hingga Babinsa, juga turut mendukung pemerintah di sektor pertanian.

“Kita tahu bersama bagaimana Babinsa turut mengawal pendistribusian pupuk dan beberapa program pertanian lainnya. Semua itu telah membantu pemerintah daerah,” kata Rusli Habibie di hadapan Panglima KODAM XIII/Merdeka Mayjen TNI Tiopan Aritonang dan jajarannya, para Kepala Daerah serta para pejabat dari Gorontalo.

Dan sebagai bentuk dukungan pemerintah daerah terhadap keberadaan TNI, sama-sama akan berupaya membangun Sekolah Bintara di Gorontalo.

“Sebagaimana upaya kita (pemerintah daerah di Gorontalo) membangun SPN, kita juga secara bersama-sama akan membangun Sekolah Bintara di Gorontalo. Saya optimis ini bisa dilakukan,” ungkap Rusli.

PANGDAM XIII/Merdeka Mayjen TNI Tiopan Aritonang mengapresiasi segala dukungan yang diberikan pemerintah Gorontalo kepada TNI khususnya dijajaran KODAM XIII/Merdeka.

“Terima kasih kepada pemerintah daerah atas kerjasama yang telah terjalin selama ini. Ini menjadi kebanggaan bagi kami.

Bangga karena mendapat kepercayaan dari pemerintah,” kata Mayjen TNI Tiopan Aritonang sembari berharap kiranya kerjasama ini masih akan terus dilakukan di masa-masa yang akan datang.(fadli/habari.id)

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan