Optimalkan Pelaksanaan KKD, LPPM UMGO Beri Pembekalan kepada Mahasiswa

oleh
LPPM UMGO
Pembekalan mahasiswa peserta KKD yang digelar LPPM UMGO.[foto_istimewa]
banner 468x60

KAMPUS UNGGUL DAN BERKEMAJUAN I Mengoptimalkan persiapan mahasiswa peserta Kuliah Kerja Dakwah (KKD) angkatan XXI Universitas Muhammadiyah Gorontalo (UMGO) tahun 2022,  LPPM UMGO (Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat UMGO) menggelar pembekalan KKD di lingkungan kampus UMGO untuk mahasiswa. Pembekalan KKD ini dilaksanakan secara maraton dari Kamis dan Jum’at tanggal 22-23 September 2022.

Sebanyak 142 peserta KKD angakatan XXI mulai menjalani kegiatan pembekalan yang berlangsung di Aula Haryono Suryono, LPPPM UMGO dengan mengusung tema; “Pengembangan Agroteknopreneur untuk Optimalisasi Pemanfaatan Potensi Kawasan”. Pembekalan ini merupakan salah satu tahapan yang wajib diikuti seluruh peserta jelang penerjunan ke lokasi pelaksanaan KKD.

Ketua LPPM UMGO, Dr. Indri Afriani Yasin S.Pi.,M.Agr., Phd., dalam sambutannya menyebutkan kegiatan KKD merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh LPPM, dan menjadi agenda tetap di kalender akademik UMGO.

“Pelaksanaan KKD ini bertujuan untuk mahasiswa yang mendapatkan ilmu kurang lebih tiga tahun di UMGO, dapat diaplikasikan dimasyarakat. Selain itu dalam KKD akan dilihat bagaimana berbaurnya mahasiswa dengan masyarakat dalam mengangkat potensi desa, melalui peningakatan kapasitas desa, sehingga setidaknya peserta KKD sedikit berkontribusi mengangkat potensi daerah di desa-desa yang ada,” jelasnya.

Indri juga menyebutkan, dalam pembekalan KKD ini pihaknya akan dibantu penuh oleh mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Muhammadiyah-Aisyiyah (KKN MAs) yang ditempatkan di Makassar, Sulawesi Selatan pada awal bulan Agustus kemarin.

“Dimana kami memberikan kesempatan kepada mahasiswa KKN MAs untuk sharing session kepada teman-teman yang baru akan terjun ke desa dalam bentuk sharing pengetahuan, skill, atau pengalaman apa saja yang sudah didapatkan selama di Makassar,”sebutnya.

Ia berharap, semoga pelaksanaan KKD angkatan XXI nanti akan berjalan dengan lancar kegiatannya, peserta diberikan kesehatan. Tak hanya itu Indri mengingatkan kepada mahasiswa, bahwa setiap mahasiswa yang turun KKD dinobatkan sebagai Duta UMGO atau perwakilan UMGO oleh karena itu peserta KKD punya tanggung jawab yang besar untuk menjaga nama baik UMGO.

Hal senada disampaikan Rektor UMGO, yang dalam hal ini diwakili oleh Wakil Rektor I bidang Akademik, Prof. Moon Hidayati Otoluwa, M.Hum., dimana Rektor menitip pesan kepada peserta KKD untuk selalu menjaga nama baik kampus saat terjun ke masyarakat karena mereka adalah contoh atau replika dari lulusan UMGO yang akan datang.

“Sehingga kalian disana itu memikul beban untuk menjaga citra dan Marwah kampus UMGO kebanggan kita semua, jaga nama baik kita dan nama baik kalian karena kalau kalian baik pasti akan mendatangkan hal yang baik juga. Kalian harus bisa membawa diri dan membaur dengan masyarakat juga harus dapat membangun komunikasi yang baik,”pesannya.

Terakhir, Prof Moon mengatakan adapun yang menjadi keistimewaan KKD kali ini seperti adanya lokasi KKD yang baru meskipun masih dalam Wilayah Provinsi Gorontalo, kemudian KKD kali ini dirangkaikan dengan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

“Dan yang terakhir adalah Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) melalui proses seleksi, sehingga pastinya akan betul-betul bertanggung jawab membina kalian, ditambah lagi KKN MAs akan membantu anda-anda semua …,”

“Saya berharap dimana untuk saat ini kita baru KKN MAs dan belum mengikuti KKN Internasional mudah-mudahan tahun ini bisa tercapai karena kita sudah merencanakan untuk ada beberapa mahasiswa yang bisa ikut agar UMGO tidak ketinggalan dengan Perguruan Tinggi Muhammadiyah-Aisyiyah yang lain,” tutupnya.(rls/fp/habari.id)

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan