Nelson Bakal Sulap Shopping Center Limboto Jadi Pasar Modern

oleh
Bupati Gorontalo Nelson Pomaling saat memimpin rapat rencana pembangungan shopping Limboto di ruang madani Kantor Bupati, Kamis (24/7).
banner 468x60

HABARI.ID, LIMBOTO – Setelah tragedi kebakaran tahun 2018 kemarin, shopping center limboto seolah menjadi kumuh dan tidak terawat. Melihat persoalan itu, Bupati Kabupaten Gorontalo Nelson Pomalingo, mengambil kebijakan untuk merevitalisasi secara menyeluruh ikon Kabupaten Gorontalo itu.

Hal itu disampaikannya usai memimpin rapat rencana pembangungan shoping Limboto di ruang madani Kantor Bupati, Kamis (24/7). Dirinya mengatakan, selain sebagai Pusat Grosir terbesar di Gorontalo, Revitalisasi Shoping Limboto akan mengangkat perekonomian di Gorontalo dan dijadikan ikon Kota Limboto.

“Saya kira fakta menunjukan Shopping Limboto usai kebakaran saat ini sudah kumuh, saluran air sudah rusak dan sebagainya. Jadi sekarang ini butuh revitalisasi pembangunan yang baru dan modern,” ucap Bupati Nelson.

Sebenarnya, lanjut Nelson, Pemda sudah lama menganggarkannya. Namun, perencanaannya yang belum selesai. Masih melengkapi persyaratan lainnya yaitu amdal dalam bentuk upah UPL, UKL hingga bagaimana rencana pemindahan masyarakat sekitar, agar mereka nyaman.

“Rencananya juga, Pasar tradisional Kayubulan akan menjadi pasar harian sama dengan pasar central yang ada di kota Gorontalo. Jadi nanti ada pilihan Masyarakat datang ke di Pasar tradisional atau atau Datang di pasar modern, apalagi Limboto berada ditengah Gorontalo sehingga orang daerah daerah lain silakan silakan berbelanja,” ujar Nelson.

Dirinya pun berharap agar revitalisasi shopping ini akan bisa berdampak pada masuarakat Gorontalo secara umum. (FBD/Habari.id)

Baca berita kami lainnya di

Tinggalkan Balasan